Bisnis.com, JAKARTA - Teks biografi adalah sebuah teks yang menceritakan kisah perjalanan hidup seseorang. Penulisan biografi biasanya berisi tentang kelahiran, Riwayat Pendidikan dan informasi pribadi lainnya. Penulisan biografi disebut biografer dan orang yang dituliskan disebut subjek atau biographee. Untuk itu kamu perlu mengetahui contoh teks biografi agar lebih paham.
Dalam penyusunan teks biografi bisa dikatakan susah-susah gampang. Teks biografi sendiri bertujuan untuk mengedukasi masyarakat terkait berbagai sisi dari tokoh yang diceritakan.
Struktur teks biografi
1. Orientasi
Orientasi merupakan bagian awal dari teks biografi. Bagian ini mencakup pengenalan tokoh dan latar belakang kisah atau peristiwa yang akan diceritakan pada bagian selanjutnya.
Orientasi berfungsi untuk memudahkan pembaca dalam memahami informasi dasar mengenai peristiwa yang diceritakan. Bagian ini merupakan pengantar sebelum masuk ke pembahasan yang lebih rinci.
2. Kejadian atau Peristiwa Penting
Pada bagian ini, diceritakan tentang rangkaian peristiwa, yaitu kejadian-kejadian utama yang dialami oleh tokoh. Bagian ini disusun secara kronologis sesuai urutan waktu. Terkadang, penulis juga menyertakan beberapa komentar pada bagian tertentu dalam kronologi peristiwa.
Bagian ini juga merupakan inti dari teks biografi karena pada bagian inilah pembaca bisa mengambil hikmah dan teladan dari kisah hidup sang tokoh.
Baca Juga
3. Reorientasi
Bagian ini berisi komentar atau pernyataan simpulan mengenai rangkaian peristiwa yang sudah diceritakan sebelumnya. Reorientasi ini berperan sebagai penutup pada teks biografi dan bersifat opsional.
Bagian ini memudahkan pembaca untuk memahami peristiwa yang sudah diceritakan dan memahami alasan tokoh tersebut harus dijadikan teladan bagi banyak orang.
Contoh Teks Biografi
1. Biografi Hyung Min Woo
Hyung Min-woo (lahir pada 14 April 1974) adalah seniman manhwa yang berasal dari Korea Selatan. Dia dikenal karena membuat komik berjudul Priest yang dirilis di Amerika Serikat oleh Tokyo Pop. Min-woo berani mengambil tema kontroversial mengenai pertarungan manusia melawan malaikat yang diusir dari surga. Komiknya itu penuh dengan kata-kata serapah dan adegan kekerasan.
Namun, sejak tahun 2006, dia tidak lagi melanjutkan komik tersebut dan berhenti di volume 16. Hal inilah yang membuat para pembacanya penasaran dengan kelanjutan cerita dari komik tersebut. Selain menjadi seniman manhwa, Min-woo juga menjadi bagian dari kelompok seniman Korea Selatan yang mengerjakan label komik untuk Amerika Serikat.
2. Biografi Ir. Soekarno
R.A Kartini adalah salah satu pahlawan nasional yang sangat dikenal oleh masyarakat. Untuk mengetahui mengenai masa kehidupan R.A Kartini, berikut adalah contoh teks biografi pahlawan yang bisa Anda pelajari.
Raden Ajeng Kartini atau yang lebih dikenal dengan Ibu Kita Kartini, merupakan salah satu pahlawan wanita Indonesia yang lahir pada tanggal 21 April 1879. R.A Kartini adalah seorang perempuan yang dilahirkan dalam keluarga bangsawan, sehingga dirinya memiliki kesempatan untuk merasakan indahnya pendidikan.
Namun, walaupun begitu pendidikan adalah hal yang masih dibatasi, terutama untuk kaum perempuan, Tentu saja, R.A Kartini yang merupakan seseorang yang haus akan pendidikan merasa sedih dengan keadaan tersebut. Kartini tidak mendapatkan restu dari sang Ayah untuk melanjutkan pendidikannya.
R. A Kartini adalah seorang wanita Jawa yang memiliki pandangan jauh dan luas pada zaman tersebut, walaupun tidak sesuai dengan kenyataan yang terjadi. Karena perjuangan yang dilakukan Kartini pada zaman dahulu, hingga saat ini Kartini dikenal sebagai tokoh emansipasi wanita. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya surat untuk temannya di Belanda, yang kemudian dibuat buku.
Kartini meninggal di usianya yang baru 25 tahun pada tanggal 17 September 1904. Walaupun kini Kartini sudah tiada, namun perjuangannya sangat menginspirasi perempuan di Indonesia untuk bisa memperjuangkan hak-haknya, terutama dalam bidang pendidikan. Tulisan Kartini kemudian di buat buku dengan judul Habis Gelap Terbitlah Terang atau Door Duistemis Tot Licht.
Melalui Keputusan Presiden No. 108 Tahun 1964, R.A Kartini resmi ditetapkan menjadi salah satu pahlawan Nasional. Untuk mengingat perjuangan beliau, tanggal 21 April diperingati sebagai Hari Kartini. Selain itu, W.R Supratman juga membuat lagu “Ibu Kita Kartini” untuk mengenang jasa dan perjuangan beliau.
3. Biografi Albert Einstein
Albert Einstein adalah seseorang yang dianggap sebagai Bapak Fisika Modern. Einstein lahir di Ulm, Jerman pada tanggal 14 Maret 1879. Kecerdasan Einstein di bidang matematika sudah mulai terlihat sejak masih anak-anak. Namun, ayah Einstein bukan berasal dari kalangan yang kaya, sehingga keluarganya kesulitan untuk memasukkan Einstein ke sekolah.
Sehingga, Einstein harus bekerja keras agar bisa melanjutkan pendidikan. Pada waktu itu, Einstein masih memiliki kerabat yang kaya raya dan bersedia untuk memasukkan Einstein ke sekolah, bahkan hingga masuk Universitas Zurich. Setelah Einstein lulus dari universitas, ia kerja sebagai seorang pegawai kantoran.
Ketika bekerja, Einstein selalu menyempatkan untuk belajar matematika dan fisika saat memiliki waktu senggang. Ia berusaha dengan keras memecahkan persoalan yang sulit dan salah satu hasil pemikirannya yang terkenal adalah teori relativitas. Selain itu, Einstein juga menyumbang teori kuantum untuk efek foto elektrik. Teori tersebut membuat Einstein dianugerahi hadiah Nobel tahun 1921.
Setelah ia pensiun pada 1945 di Universitas Pricenton sebagai seorang pengajar, Einstein memutuskan untuk melanjutkan sebuah penelitian mengenai penyatuan teori. Namun, penelitian ini tidak sempat ia selesaikan dan kemudian dirinya meningal dunia pada tanggal 18 April 1955.
Ia meninggal dunia dalam keadaan sedang tertidur. Untuk menghormati dan mengenang jasa Einstein, pihak rumah sakit memutuskan untuk mengawetkan otak Einstein. Selain itu, nama Einstein juga dijadikan menjadi nama sebuah unsur kimia, dengan nama Einstenium.
4. Biografi BJ Habibie
BJ Habibie adalah sosok yang sangat terkenal di Indonesia, selain itu beliau adalah Presiden ketiga Republik Indonesia. Presiden ketiga Indonesia, BJ Habibie merupakan seseorang yang lahir di Pare-Pare, Sulawesi Selatan, pada tanggal 25 Juni 1936. BJ Habibie merupakan putra keempat dari delapan bersaudara. Beliau menikah pada tanggal 12 Mei 1962 dengan Asri Ainun Habibie atau Ibu Ainun dan dikaruniai dua orang putra.
Setelah ayahnya meninggal pada tahun 1950, BJ Habibie memutuskan untuk pindah ke Bandung demi bersekolah di Gouvernments Middlebare School. Di sekolah, BJ Habibie sudah sangat terkenal karena kepintarannya dan memiliki prestasi yang gemilang dalam bidang eksakta.
Setelah selesai sekolah SMA, beliau melanjutkan studi di Universitas Indonesia Bandung (sekarang dikenal sebagai ITB). Setelah beliau lulus dari universitas, beliau pergi ke Jerman untuk melanjutkan pendidikannya di Technische Hochschule Jerman. Pada tahun 1960, Habibie meraih gelar diploma dan gelar doktornya didapatkan pada tahun 1965.
Habibie adalah sosok yang terkenal sangat jenius dan dikagumi oleh masyarakat Indonesia. Habibie bisa menyelesaikan kuliah di Universitas Indonesia Bandung dalam waktu 1 tahun. Selanjutnya, ia memerlukan waktu sekitar 10 tahun untuk bisa meraih gelar dokter dan meraih predikat summa cumlaude.
Selepas kuliah, BJ Habibie bekerja di perusahaan pesawat terbang terkenal yang ada di Jerman, MMB GMBH. Ketika bekerja dalam bidang pesawat terbang, BJ Habibie juga pernah mendapatkan penghargaan yaitu Theodore Van Karman Award. Melihat kemampuan dan keistimewaan Habibie, Soeharto memanggil beliau untuk kembali ke Indonesia.
Ketika masa pemerintahan Soeharto, BJ Habibie pernah menduduki beberapa jabatan penting di pemerintahan, seperti Menteri Negara Ristek, Kepala BPPT, sampai Wakil Presiden RI. Setelah Soeharto tidak menjadi presiden lagi, MA menunjuk Habibie menjadi Presiden ketiga Republik Indonesia.
Pada masa jabatannya sebagai Presiden, BJ Habibie pernah mengecewakan banyak pihak ketika harus mengurus masalah mengenai Timor Timur. Pada masa pemerintahannya, Timor Timur lepas dari Indonesia dan menjadi sebuah negara yang merdeka.
5. Biografi Mark Zuckerberg
Mark Zuckerberg atau yang memiliki nama lengkap Mark Elliot Zuckerberg adalah seorang pendiri dan CEO dari media sosial dengan banyak pengguna, Facebook. Mark lahir di White Plains, 14 Mei 1984 dan berkebangsaan Amerika. Hingga saat ini kekayaan Mark mencapai sekitar 72.9 milliar US Dollar.
Awalnya, Mark Zuckerberg adalah seorang mahasiswa biasa di Harvard University, hingga suatu saat Mark menciptakan sebuah jejaring sosial dan akhirnya berkembang sampai ke universitas lain yang berdekatan dengan Harvard.
Kemunculan jejaring sosial tersebut mendapatkan sambutan yang baik dari banyak orang. Mark Zuckerberg akhirnya memilih untuk keluar dari universitas dan berusaha untuk fokus membuat jejaring sosial yang pada saat ini dikenal dengan nama Facebook.
Saat ini, Mark Zuckerberg termasuk ke dalam catatan orang terkaya di dunia dengan prestasi yang gemilang di usia muda. Niat awal Mark membuat Facebook adalah untuk membantu banyak orang berkomunikasi, dari niat baik tersebut, Facebook berhasil membantu banyak orang dan juga membuat Mark Zuckerberg menjadi salah satu orang terkaya di dunia.
6. Biografi Ismail Marzuki
Banyak lagu-lagu bertema kemerdekaan lahir dari tangan kreatif Ismail Marzuki. Beliau adalah sosok kebanggaan Indonesia yang sangat kreatif dan memiliki jiwa patriot.
Ismail Marzuki merupakan sosok kebanggaan negara Indonesia, ia adalah seorang komponis yang menciptakan karya-karya lagu dengan semangat patriotik dan telah mewarnai sejarah kemerdekaan Indonesia. Ia lahir di Jakarta pada tahun 1914, Ismail hidup dalam keluarga yang memiliki usaha bengkel. Namun, Ismail tidak mengikuti jejak tersebut.
Ismail memiliki kemampuan bernyanyi yang sangat baik dan bisa memainkan sejumlah alat musik. Karena kemampuannya tersebut, Ismail Marzuki lebih tertarik di bidang musik. Hal tersebut ia buktikan, ketika pada usia 17 tahun, Ismail telah mampu membuat lagu sendiri.
Menyadari kemampuannya dalam bidang dunia musik, Ismail memutuskan bergabung dengan sebuah orkes. Keputusan Ismail Marzuki yang ia ambil pada saat itu mengantarkan ia kepada kepopuleran. Ismail Marzuki sering menampilkan musik di Jawa, bahkan sampai Malaysia.
Pada masa kemerdekaan, Ismail Marzuki sangat dipengaruhi oleh semangatnya. Masa yang penuh dengan kejadian heroik dan semangat patriotisme membuat Ismail terinspirasi untuk membuat lagu dengan tema perjuangan. Beberapa lagu yang ia buat pada saat itu adalah lagu Gugur Bunga, Kopral Jono. Halo-Halo Bandung, Sepasang Mata Bola, dan Indonesia Tanah Pusaka.
Lagu-lagu kemerdekaan tersebut merupakan karya yang sangat legendaris dan tidak pernah terlekang oleh waktu. Hingga saat ini lagu tersebut selalu dilantunkan oleh masyarakat Indonesia untuk mengenang masa-masa perjuangan dan kemerdekaan Negara Indonesia.
Ismail Marzuki menikah pada tahun 1941 dengan seorang wanita yang berasal dari kalangan pemusik. Istri dar Ismail Marzuki memiliki nama Euis Zuraidah yang juga merupakan pemimpin dari orkes keroncong “Hea An”. Beliau meninggal pada tahun 1958. Selama hidupnya, Ismail Marzuki telah menciptakan lagu sekitar 200 judul dalam macam-macam irama.
Selama hidup menjadi seorang pemusik, Ismail Marzuki selalu memberikan yang terbaik dan secara totalitas. Untuk mengenang dan mengingat orang yang dibanggakan oleh Indonesia, nama Ismail Marzuki dijadikan sebuah nama dari pusat kesenian dan kebudayaan yaitu Taman Ismail Marzuki (TIM) yang merupakan pusat seni terbesar yang ada di Indonesia.
7. Biografi John F Kennedy
John Kennedy atau yang memiliki nama lengkap John Fitzgerald Kennedy merupakan tokoh dunia yang lahir di Brookline, Massachusetts, 29 Mei 1917. Beliau meninggal pada usia 46 tahun pada 22 November 1963 di Dallas, Texas. John Kennedy merupakan presiden Amerika Serikat ke-35 di tahun 1960. Ia adalah presiden termuda, selain Theodore Roosevelt yang menjadi seorang presiden.
John Kennedy berhenti dari posisinya sebagai presiden, dikarenakan peristiwa pembunuhan yang terjadi pada tahun 1963. Pada tanggal 22 November 1963, John Kennedy jatuh dari mobil terbuka karena tembakan peluru ketika kunjungannya di Dallas, Texas.
Pada masa pemerintahannya, John Kennedy dianggap sebagai lambang liberalisme hadir di Amerika Serikat. Ketika Perang Dunia II terjadi, John Kennedy dipuji karena keberaniannya menyelamatkan rekan pelaut di Samudera Pasifik Selatan.
8. Biografi Jendral Soedirman
Jenderal Soedirman adalah salah seorang pahlawan nasional yang lahir di Purbalingga, 24 Januari 1916. Jenderal Soedirman lahir dari keluarga yang merupakan rakyat biasa dan kemudian diadopsi oleh pamannya yang adalah seorang priyayi. Beliau tumbuh menjadi sosok murid yang sangat ulet dan rajin.
Jenderal Soedirman juga dikenal aktif dalam kegiatan ekstrakulikuler. Jiwa kepemimpinannya sudah mulai terlihat sejak ia bersekolah di sekolah menengah. Pada tahun 1937, beliau dipercaya sebagai seorang pemimpin Kelompok Pemuda Muhammadiyah dan sangat dihormati oleh masyarakat karena ilmu agama yang dimilikinya.
Walaupun sibuk dengan kegiatannya dalam organisasi, Jenderal Soedirman juga tetap melakukan pekerjaannya yaitu mengajar. Pada tahun 1944, Jenderal Soedirman membuat keputusan untuk bergabung dengan PETA (Pembela Tanah Air) dan kemudian dipercaya menjadi Komandan Batalyon Banyumas.
Saat menjadi seorang komandan, beliau dengan rekan prajurit lainnya melancarkan sebuah pemberontakan. Akibat dari pemberontakan tersebut, Jenderal Soedirman diasingkan di Bogor. Walaupun begitu, beliau dengan pendiri proklamator lain tetap bersikukuh dan bertekad dalam berjuang untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia.
Jenderal Soedirman adalah sosok yang sangat berjasa pada Revolusi Nasional Indonesia. Akhirnya, ia diangkat sebagai Panglima Besar pada 18 Desember 1984. Nama Jenderal Soedirman mulai dikenal ketika Perang Gerilya 1 Maret 1949. Ia merupakan seorang komando dari beberapa kegiatan militer di Jawa.
Beliau wafat pada di Magelang, 29 Januari 1950. Beliau meninggal pada usia 34 tahun. Semangat perjuangan Jenderal Soedirman hingga saat ini masih terus dirasakan oleh masyarakat Indonesia. Karena perjuangan pahlawan, kini kita dapat menikmati kehidupan yang merdeka.
9. Biografi Steve Jobs
Sosok Steve Jobs adalah orang yang terkenal dengan ciptaannya yaitu Apple. Hingga saat ini, Apple juga memiliki banyak penggemar dan penggunanya. Bagi Anda yang ingin mengetahui perjuangan Steve Jobs dalam mendirikan Apple, Anda bisa membaca contoh teks biografi singkatnya.
Steve Jobs atau yang memiliki nama lengkap Steve Paul Jobs adalah pendiri Apple Computer yang sangat terkenal. Steve lahir di California, 24 Februari 1955. Ia adalah sosok yang hebat dengan karya-karyanya dalam bidang teknologi.
Saat bersekolah kemampuan Steve Jobs semakin terlihat dan sangat berkembang. Di sekolah tersebut, Steve Jobs bertemu dengan Steve Wozniak yang memiliki kesamaan minat dalam bidang elektronik.
Bersama dengan Wozniak dan Ronald Wayne, Steve Jobs mendirikan Apple pertama, dengan nama Apple Computer Co pada tahun 1976. Di saat Apple terus terkenal dan meluas, perusahaan mulai mencari eksekutif yang sudah berpengalaman untuk membantu kegiatan ekspansi produk.
Komputer yang dibuat Steve Jobs dan Wozniak pertama kali diberi nama sebagai Apple I, selanjutnya tahun 1977 mereka mengenalkan Apple II. Steve Jobs merupakan sosok yang sangat dikagumi oleh banyak orang karena kegigihan dan keahliannya untuk meyakinkan banyak orang. Ia juga memiliki julukan sebagai reality distortion field karena hal tersebut.
Steve Jobs pada di usia 56 tahun. Ia berusaha bertahan dan melawan penyakit kanker pankreas yang sudah dialaminya dalam beberapa tahun terakhir. Berita mengenai Steve Jobs wafat ini diumumkan pada 5 Oktober 2011 oleh pimpinan Apple.
10. Biografi Bill Gates
Bill Gates termasuk ke dalam orang terkaya di dunia, karena usahanya dalam menciptakan Microsoft sebagai perusahaan software terkenal di dunia. Sosok Bill Gates yang dermawan juga menginspirasi banyak orang. Anda bisa mengetahui mengenai riwayat hidupnya melalui biografi mengenai Bill Gates.
Salah satu sosok dermawan dan sangat menginspirasi yang saat ini dikenal adalah Bill Gates. Bill Gates merupakan sosok dibalik berdirinya Microsoft yang merupakan sebuah perusahaan software yang sangat terkenal. Bill Gates lahir di Seatle, Washington, Amerika Serikat, 28 Oktober 1955. Bill Gates menjadi orang terkaya di dunia dan menempati posisi pertama dari tahun 1995 – 2009.
Pada usianya yang ke-13, Bill Gates menempuh pendidikan di Lakeside School. Pada tahun 1986, Bill Gates mulai mengenal komputer dan bisa mempelajari BASIC yang merupakan bahasa pemrograman komputer dalam waktu yang singkat. Bill Gates juga sangat senang menghabiskan waktu di depan komputer untuk bermain game, menulis program, dan mempelajari banyak hal lainnya.
Pada tahun 1975, Bill Gates berhasil mendirikan Microsoft dengan seorang teman, Paul Allen. Bill Gates berpikir bahwa teknologi akan semakin berkembang di masa yang akan datang. Pada tahun 1990, Bill Gates berhasil membuat sistem operasi, namun saat itu ia memiliki reputasi yang tidak baik, karena ia sering membuat kesalahan dalam bisnis.
Menjadi orang terkaya di dunia, tidak membuat Bill Gates menjadi orang yang sombong. Ia dikenal sebagai sosok yang dermawan dan hal ni dibuktikan dengan adanya yayasan sosial yang ia bangun, Bill & Melinda Gates Foundation.
Itulah beberapa contoh teks biografi dan strukturnya yang mungkin belum kamu ketahui.