Bisnis.com, PADANG - Juru Bicara Partai Gerindra Andre Rosiade mengatakan bahwa dalam waktu dekat Partai Gelora akan deklarasikan dukungannya terhadap Prabowo Subianto.
Partai Gelora siap menjadi pendukung Prabowo untuk maju sebagai calon presiden (Capres) RI, yang akan bertarung pada Pemilu 2024.
Menurut Andre, bergabungnya Partai Gelora dinilai menguatkan Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR) yang sebelumnya telah ada Partai Bulan Bintang (PBB).
"Jadi tunggu saja. Nanti Ketua Umum Partai Gelora Anis Matta akan mengumumkan secara resmi melalui mekanisme yang dilakukan Partai Gelora," kata Andre, yang juga menjabat sebagai Ketua DPD Gerindra Sumbar, di sela kegiatan di Padang, Senin (31/7/2023).
Lebih lanjut Andre menyampaikan bahwa pihaknya masih menunggu Partai Amanat Nasional (PAN) dan Golongan Karya (Golkar) untuk menyatakan deklarasi mendukung Prabowo Subianto.
"Sinyal-sinyalnya Insya Allah akan ke Pak Prabowo, tapi tentu komunikasi dilakukan oleh pimpinan Partai Gerindra dengan pimpinan PAN dan Golkar, mudah-mudahan, mohon dukungan," sebutnya.
Baca Juga
Sedangkan terkait calon wakil Presiden (Cawapres) untuk Prabowo Subianto, Andre mengatakan untuk PBB telah mengusulkan Yusril Ihza Mahendra sebagai Cawapres.
"Tapi dari PBB pun tidak mempermasalahkan jika nantinya pak Prabowo Subianto memilih Cawapres selain Yusril Ihza Mahendra," pungkas Andre.