Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Airlangga Tugaskan Ridwan Kamil Menangkan Golkar di 3 Provinsi Ini

Airlangga Hartarto menugaskan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memenangkan Provinsi Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta.
Ridwan Kamil resmi menjadi kader Partai Golkar / BISNIS - Surya Dua Artha
Ridwan Kamil resmi menjadi kader Partai Golkar / BISNIS - Surya Dua Artha

Bisnis.com, JAKARTA — Ketua Umum Partai Golongan Karya (Golkar) Airlangga Hartarto menugaskan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memenangkan Provinsi Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta. 

Hal itu diungkapkan oleh Airlangga saat memberikan pidato di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat. Dalam pidato nya dia bergurau agar Ridwan Kamil dapat memenangkan ketiga provinsi tersebut. 

“Tugasnya cuman 1 menangkan Jawa Barat, Banten, dan DKI Jakarta,” ujar Airlangga di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (4/6/2023). 

Airlangga hanya meminta Gubernur Jawa Barat untuk memenangkan 3 provinsi saja, sementara sisa provinsi lainnya akan ditangani oleh partai Golkar. 

Di sisi lain, Golkar masih berjuang soal pemilu 2024 dengan mendukung pemilihan proporsional terbuka. Hal ini karena bacaleg yang disiapkan pemilihan tahun depan bermain untuk sistem tersebut. 

“Pemain yang kami siapkan bermain untuk terbuka. Karena kalau pemain tertutup yang kita siapkan bendera saya,” ujar Airlangga di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (4/6/2023). 

Untuk memperjuangkan hal tersebut, Airlangga mengaku sudah melakukan konsolidasi dengan 8 partai lainnya untuk mendukung sistem pemili proporsional terbuka. 

“Saya juga sudah berkomunikasi dengan keseluruhan partai termasuk PDIP, dan kalau saya liat bakal calon yang diajukan juga siap untuk pemilihan terbuka,” jelasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper