Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kapolda Metro Janji Usut Tuntas Pembegalan Wartawan di Flyover Sudirman

Polda Metro Jaya siap mengusut tuntas kasuspembegalan yang dialami wartawan dini hari tadi di Sudirman
Kapolda Metro Janji Usut Tuntas Pembegalan Wartawan di Flyover Sudirman. Ilustrasi - Begal motor. ANTARA/Handry Musa
Kapolda Metro Janji Usut Tuntas Pembegalan Wartawan di Flyover Sudirman. Ilustrasi - Begal motor. ANTARA/Handry Musa

Bisnis.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya membuka suara mengenai laporan kasus pembegalan yang terjadi kepada wartawan Bisnis Indonesia pada Selasa (20/12/2022) dini hari di flyover Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat.

Kabid Humas Polda Metro mengatakan bahwa pihak dari Polda sudah memonitor adanya kasus pembegalan terhadap wartawan ini dan akan menumpas tuntas kasus ini.

“Kami akan segera mengusut kasus ini secara tuntas dan Kapolda barusan juga whatsapp saya tadi mengingatkan kasus ini,” ujar Zulpan kepada wartawan, Selasa (20/12/2022).

Zulpan mengatakan bahwa pihaknya merasa prihatin dengan adanya kasus pembegalan ini dan ini juga menjadi perhatian kepolisan untuk menjaga rasa aman bagi masyarakat agar tidak terjadi hal serupa.

“Tentunya kita prihatin ada di tengah kota ada kasus seperti ini yang menimpa, bukan kita hanya melihat dari sisi teman jurnalis, tapi masyarakat umum lain pun harus mendapat rasa aman di tengah lingkungan,” tuturnya.

Sebelumnya, Kapolsek Tanah Abang Kompol Pandji Ramadan mengatakan bahwa sampai saat ini kasus tersebut masih diselidiki oleh pihak kepolisian.

“Sedang di selidiki saat ini,” katanya kepada Bisnis.

Kemudian, Pandji mengatakan bahwa saat ini pihaknya sedang berkomunikasi dengan korban begal dan sedang mendalami kasus ini.

Sekadar informasi, wartawan Bisnis Indonesia berinisal YAN dibegal oleh segerombolan orang sekitar pukul 02.00 WIB dini hari. Sebelum insiden nahas itu, YAN sempat makan di sebuah warung angkringan di kawasan Bendungan Hilir usai bekerja.

Saat melintas di fly over samping Wisma Intiland ke arah Mega Kuningan, ketika perjalanan pulang, dia diikuti sejumlah pengendara motor. Mendadak YAN dipepet dari sebelah kanan. Dia sempat melawan, tetapi kawanan pembegal bertambah banyak. Ada empat motor yang dikendarai delapan orang.

YAN sempat dipukul di dada kirinya sehingga membuat jatuh. Dia masih mencoba melawan ketika kunci motor mencoba diambil. Namun, kawanan pembegal kian beringas dan menusuk paha bagian kiri dan akhirnya membawa kabur motor korban.

“Luka tusukan seperti obeng, bentuk bulat,” kata YAN.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper