Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KTT G20: Profil Sergei Lavrov, Menlu Rusia yang Tak Kalah Sangar dan Mengerikan dari Vladimir Putin

Kenalan dengan Menlu Rusia yang tak kalah mengerikan dari Vladimir Putin.
Sergei Lavrov dan Vladimir Putin
Sergei Lavrov dan Vladimir Putin

Bisnis.com, SOLO - Rusia mengutus Menteri Luar Negerinya, Sergei Lavrov, untuk menghadiri KTT G20 Bali pada 15-16 November 2022.

Lavrov datang mewakili Vladimir Putin yang tidak bisa hadir karena berbagai faktor, salah satunya keamanan.

Lavrov sendiri sudah sampai di Bali sejak kemarin. Bahkan, sudah heboh kabar yang menyebut jika Menlu Rusia ini sakit dan dirawat di Rumah Sakit.

Tapi jubir Rusia sudah memberikan konformasi dengan mengatakan jika berita tersebut fake.

Sergei Lavrov adalah seorang diplomat dan politisi kawakan Rusia. Dia menjabat menteri luar negeri hampir dua dekade, sejak 2004. Lavrov saat ini menjabat sebagai Wakil Tetap Rusia untuk PBB dari 1994 hingga 2004.

Meski tanpa Vladimir Putin, kehadiran Sergei Lavrov tampaknya sudah mencuri perhatian netizen Indonesia. Di Twitter dan Instagram banyak masyarakat mengucapkan selamat datang kepada wakil Putin itu.

Jangan salah, meski hanya wakil Vladimir Putin di KTT G20 Bali, namun Lavrov tak kalah sangar dan mengerikan.

Sebagai Menteri Luar Negeri, Lavrov merupakan sosok yang suka dengan fisika. Ia bahkan sempat berencana untuk memasuki Universitas Nuklir Riset Nasional atau Institut Fisika dan Teknologi Moskow saat masih muda.

Akan tetapi rencana gagal dan ia memutuskan untuk masuk ke Institut Hubungan Internasional Negeri Moskow (MGIMO) dan lulus pada 1972.

Bukan hanya itu, Sergei Lavrov juga menjadi salah satu Manteri Luar Negeri terkaya dengan total harta kekayaan 20 juta dollar.

Satu kabar yang kurang sedap dari Sergei Lavrov adalah dia tidak bebas berkujung ke berbagai negara di dunia.

Akibat konflik Rusia vs Ukrina, Sergei Lavrov dikenakan sanksi pribadi, dilarang berkunjung ke Uni Eropa, Inggris, Amerika Serikat, Kanada, dan Australia atas perannya dalam invasi Rusia ke Ukraina.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper