Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Polisi Kembali Tangkap Pelaku Pengeroyokan Ade Armando

Diketahui, Abdul Latip merupakan pelaku pengeroyokan Ade Armando, yang teridentifikasi mengenakan jas almamater.
Dosen UI Ade Armando berada di antara kerumunan massa pengunjukrasa di depan gedung DPR/MPR RI, Senin (11/4/2022). Massa tak dikenal memukulinya hingga babak belur. JIBI/Bisnis- Indra Gunawan
Dosen UI Ade Armando berada di antara kerumunan massa pengunjukrasa di depan gedung DPR/MPR RI, Senin (11/4/2022). Massa tak dikenal memukulinya hingga babak belur. JIBI/Bisnis- Indra Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA - Polisi kembali menangkap pelaku pengeroyokan terhadap Dosen Universitas Indonesia (UI) Ade Armando, bernama Abdul Latip.

Diketahui, Abdul Latip merupakan pelaku pengeroyokan Ade Armando, yang teridentifikasi mengenakan jas almamater.

"Hari ini kami tangkap Abdul Latif. Yang bersangkutan ditangkap di Pelabuhan Ratu," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan, Kamis (14/4/2022).

Zulpan masih belum membeberkan peran dari tersangka Abdul Latip. Selain itu ada dua tersangka pengeroyokan lainnya yang sudah diringkus. Mereka berdua adalah Markos Iswan dan Alfikri Hidayatullah.

"Terhadap mereka yang sudah ditangkap kami periksa dan mereka ditetapkan sebagai tersangka aksi kekerasan ini," beber Zulpan.

Kedua orang ini di luar dari enam orang pelaku yang sebelumnya telah teridentifikasi.

Alhasil, total pelaku pengeroyokan yang telah ditangkap adalah Dhia Ul Haq, Muhammad Bagja, Komarudin, Arif Ferdini, Abdul Latip, Markos Iswan, dan Alfikri Hidayatullah.

Diketahui, Ade Armando dikeroyok saat ikut melakukan aksi bersama Mahasiswa pada 11 April 2022, di depan Gedung DPR RI.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper