Bisnis.com, SOLO - Politikus Partai Gerindra dan sekaligus Anggota DPR RI Fadli Zon membat sebuah puisi dengan judul "Brutus".
Puisi yang dibuat secara spontan itu diunggah Fadli di akun media sosial Twitternya pada Rabu (13/4/2022).
Dalam puisinya itu, Fadli menceritakan tentang sosok Brutus yang pandai berdusta menggunakan big data.
Berikut ini isi puisi lengkapnya:
BRUTUS
Baca Juga
Lihatlah Indonesia makin berantakan
Ulah jahat oknum pejabat rakus arogan
Harga-harga meroket terbang
Utang menumpuk minyak goreng hilang
Tapi pengkhianat merasa jadi pahlawan
Pandai berdusta dengan big data
Apapun dilakukan demi kuasa
Nasib konstitusi dipertaruhkan
Jabatan Presiden minta diperpanjang
Ambisi mengatur segala urusan
Investasi gembar gembor tinggal janji
Tipu muslihat merampok hasil bumi
Asing pesta pora bersama oligarki
Negeri ini harus dimerdekakan kembali!
Di akhir puisi, Fadli menjelaskan bahwa puisi itu dibuat pada 11 April 2022. Namun demikian, ia tidak menjelaskan siapa sosok brutus yang dimaksud.