Bisnis.com, JAKARTA – Setelah melewati verifikasi berkas pada Jumat (5/11/2021), Jenderal TNI Andika Perkasa akan mengikuti tes uji kelayakan sebagai calon Panglima TNI mulai hari ini (6/11).
Andika merupakan kandidat tunggal panglima TNI yang diajukan Presiden Joko Widodo untuk menggantikan tugas Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Bila berhasil melalui tahapan tes yang dilakukan oleh Komisi I DPR tersebut, Andika otomatis akan menjadi Panglima TNI tertua dalam sejarah Indonesia sejak era reformasi.
Andika lahir pada 21 Desember 1964. Artinya, terhitung hingga hari ini usianya sudah menyentuh 56 tahun lebih 10 bulan dan 16 hari.
Sebelumnya, pasca-orde baru, rekor usia tertua Panglima TNI ketika dilantik disandang oleh Jenderal TNI Moeldoko. Sosok kelahiran Kediri, 8 Juli 1957 tersebut resmi menjabat sebagai Panglima TNI pada 30 Agustus 2013, ketika berusia 56 tahun lebih 1 bulan dan 22 hari.
Sementara itu, rekor usia Panglima TNI termuda ketika dilantik (pasca-reformasi) dipegang oleh Jenderal TNI Endriantono Sutarto. Ketika mulai menjabat pada 7 Juni 2002, Endrianto berusia 55 tahun lebih 1 bulan dan 9 hari.
Baca Juga
Selain berpotensi menyandang gelar Panglima TNI tertua ketika dilantik, ada pula kemungkinan Andika akan menjadi pemegang masa jabatan terpendek. Pasalnya, bila mengacu Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004, Andika mestinya pensiun pada Desember tahun depan, ketika usianya 58 tahun.
Namun, terbuka pula kemungkinan Andika menjabat lebih lama, presiden juga memiliki hak untuk memperpanjang masa jabatan panglima TNI hingga maksimal usia 60 tahun.
Perpanjangan serupa pernah dilakukan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono terhadap Panglima TNI Endriantono Sutarto.
Berikut daftar Panglima TNI Pasca-Orde Baru dan Usianya Ketika Mulai Menjabat
• Laksamana TNI Widodo Adi Sutjipto (55 tahun, 2 bulan 25 hari)
• Jenderal TNI Endriantono Sutarto (55 tahun, 1 bulan 9 hari)
• Marsekal TNI Djoko Suyanto (55 tahun, 2 bulan 11 hari)
• Jenderal TNI Djoko Santoso (55 tahun, 3 bulan 20 hari)
• Laksamana TNI Agus Suhartono (55 tahun, 1 bulan 3 hari)
• Jenderal TNI Moeldoko (56 tahun, 1 bulan 22 hari)
• Jenderal TNI Gatot Nurmantyo (55 tahun, 3 bulan 25 hari)
• Marsekal TNI Hadi Tjahjanto (54 tahun lebih 1 bulan)