Bisnis.com, JAKARTA – Singapura kembali mencatatkan rekor 3.486 kasus baru Covid-19 pada Rabu, 6 Oktober 2021 (waktu setempat) dan sembilan kematian akibat infeksi Virus Corona.
Dikutip Channel News Asia, Kamis (7/10/2021), sembilan kematian tersebut merupakan enam pria dan tiga wanita yang berusia antara 64 tahun hingga 90 tahun.
“Tiga dari mereka [korban meninggal] tidak divaksinasi Covid-19, sementara dua divaksinasi, dan empat lainnya telah divaksinasi. Semuanya memiliki berbagai kondisi medis yang mendasarinya,” tulis media tersebut seperti dikutip Bisnis, Kamis (7/10/2021).
Adapun, tambahan sembilan korban tersebut menjadikan jumlah kematian di Singapura akibat infeksi Virus Corona menjadi 130.
Kementerian Kesehatan Singapura (MOH) memerinci dari kasus baru tersebut, 3.480 merupakan infeksi menular lokal, terdiri dari 2.767 kasus di masyarakat dan 713 warga asrama dan enam kasus merupakan kasus imoor.
Rekor sebelumnya dalam kasus harian adalah pada 1 Oktober ketika ada 2.909 infeksi. Adapun, hingga Selasa (5/10/2021), Singapura telah melaporkan total 109.804 kasus Covid-19 sejak awal pandemi.
Baca Juga
Sementara itu, terdapat 1.512 pasien yang dirawat di rumah sakit, sebagian besar dalam keadaan sehat dan dalam pengawasan.
Tidak hanya itu, sebanyak 247 kasus memerlukan suplementasi oksigen, dan 34 pasien berada dalam kondisi kritis di unit perawatan intensif (ICU). Dari mereka yang jatuh sakit parah, 235 berusia di atas 60 tahun.
Selama 28 hari terakhir, 570 kasus membutuhkan suplementasi oksigen dan 56 berada di ICU. Dari jumlah tersebut, 50,3 persen divaksinasi penuh dan 49,7 persen tidak divaksinasi atau divaksinasi sebagian.
Depkes Singapura mengatakan sedang memantau dengan cermat lima klaster aktif, termasuk United Medicare Center di Toa Payoh. Panti jompo adalah tambahan baru dalam daftar.
Penularan di pusat terjadi antara delapan staf dan enam warga, menempatkan cluster pada 14 kasus saat ini. Selain itu, klaster Covid-19 di Learning Vision di Bandara Changi bertambah menjadi 13 pada Rabu (6/10/2021), menambah satu kasus.
Berdasarkan data worldometers per Kamis, 7 Oktober 2021 pukul 16.00 WIB, Singapura telah mencatatkan 113.381 total kasus terinfeksi Covid-19, di mana total kasus kematian mencapai 133 kasus dan 89.110 total kasus sembuh.