Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Soal Isu PKI, Budiman Sudjatmiko: Ada Pihak yang Sengaja Ingin Membuat Gaduh

Budiman Sudjatmiko menilai mencuatnya isu PKI yang terjadi belakangan ini karena sengaja digunakan sejumlah pihak untuk membuat kegaduhan.
Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko./Antara
Politisi PDI Perjuangan Budiman Sudjatmiko./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Isu terkait kemunculan Partai Komunis Indonesia (PKI) mulai santer diperbincangkan di ruang publik.

Munculnya isu tersebut tidak terlepas dari tudingan sejumlah pihak yang coba mengaitkan peristiwa belakangan ini dengan kemunculan partai terlarang tersebut.

Seperti pembongkaran patung tokoh TNI di Museum Kostrad, Jakarta, misalnya.

Meski patung tersebut sengaja dibongkar karena diambil oleh penggagasnya, tapi kemudian muncul tudingan jika TNI telah disusupi pendukung PKI.

Bahkan, kasus kriminal murni terkait penembakan paranormal di Tangerang juga ditarik-tarik ke persoalan tersebut.

Menanggapi munculnya isu terkait PKI itu,  Budiman Sudjatmiko angkat bicara.

Politikus PDIP tersebut menilai isu terkait kebangkitan PKI merupakan wacana usang yang dianggap sengaja digunakan pihak tertentu untuk membuat kegaduhan. 

"Sepertinya ada yang mau bangsa ini gila terus-menerus supaya enggak bisa bersaing," tulis Budiman di akun Twitternya, Kamis (30/9/2021).

Penilaiannya itu karena sejumlah kejadian yang coba dikaitkan dengan kebangkitan PKI ternyata tidak berdasar.

"Patung-patung di Makostrad dipindah ("PKI nyusup ke TNI!"); ustaz tewas ditembak ("Ini mirip zaman PKI!"). Padahal patung-patung disingkirkan karena alasan agama dan korban penembakan adalah pelaku selingkuh," lanjutnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper