Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KPK Tahan Seorang Psikolog Terkait Korupsi Perum Jasa Tirta II

Andririni adalah tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan pekerjaan jasa konsultansi di Perum Jasa Tirta II (PJT II) tahun 2017.
Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto./Antara
Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK Karyoto./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menahan seorang psikolog bernama Andririni Yaktiningsasi pada Jumat (3/9/2021).

Andririni adalah tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan pekerjaan jasa konsultansi di Perum Jasa Tirta II (PJT II) tahun 2017. 

"Untuk kepentingan proses penyidikan, tim penyidik melakukan upaya paksa penahanan tersangka AY (Andririni Yaktiningsasi)," kata Deputi Penindakan KPK, Karyoto dalam konferensi pers di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (3/9/2021).

Andririni bakal mendekam di sel tahanan selamat 20 hari, setidaknya hingga 22 September 2021.

Sebelum mendekam di sel tahanannya, Andririni akan menjalani isolasi mandiri selama 14 hari sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona atau Covid-19. 

"Tersangka akan dilakukan isolasi mandiri selama 14  hari, sebagai salah satu upaya mengantisipasi penyebaran Covid-19 di dalam lingkungan Rutan KPK," katanya.   

Diketahui, KPK sebelumnya menetapkan mantan Dirut PJT II Djoko Saputra dan seorang swasta bernama Andririni Yaktiningsasi sebagai tersangka kasus dugaan korupsi pengadaan pekerjaan jasa konsultansi di Perum Jasa Tirta II tahun 2017. 

Djoko sendiri telah dijebloskan ke Lapas Sukamiskin pada awal Februari 2021 lalu, untuk menjalani hukuman 5 tahun pidana berdasarkan putusan Mahkamah Agung.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Edi Suwiknyo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper