Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Polri Mutasi Pati dan Pamen, Kapolda Aceh Digeser Jadi As SDM Kapolri

Irjen Pol Sutrisno Yudi Hermawan yang sebelumnya menjabat sebagai As SDM Kapolri dimutasi menjadi Pati SSDM Polri dalam rangka pensiun.
Sholahuddin Al Ayyubi
Sholahuddin Al Ayyubi - Bisnis.com 26 Juli 2021  |  16:24 WIB
Polri Mutasi Pati dan Pamen, Kapolda Aceh Digeser Jadi As SDM Kapolri
Kapolri Jendral Pol Listyo Sigit Prabowo memberikan arahan dalam Rakernis Propam Polri 2021 di Gedung Rupatama, Mabes Polri, Selasa (13/4/2021). - Antara\\r\\n

Bisnis.com, JAKARTA--Polri kembali melakukan rotasi jabatan sejumlah perwira tinggi dan perwira menengah di lingkungan Korps Bhayangkara melalui Telegram bernomor 1506, 1507, 1508, 1509 dan 1510.

Telegram itu ditandatangani oleh Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono ter tanggal 26 Juli 2021.

Dalam Telegram tersebut, Irjen Pol Sutrisno Yudi Hermawan yang sebelumnya menjabat sebagai As SDM Kapolri dimutasi menjadi Pati SSDM Polri dalam rangka pensiun.

Kemudian, posisi As SDM Kapolri yang kosong itu diisi oleh Irjen Pol Wahyu Widada yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolda Aceh. Posisi Kapolda Aceh kemudian diisi oleh Irjen Pol Ahmad Haydar yang sebelumnya menjabat jadi Widyaiswara Kepolisian Utama I Sespim Lemdiklat Polri.

Kemudian, Kombes Polisi Johnny Eddizon yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolrestabes di Surabaya, diangkat menjadi Wakapolda Sulawesi Utara.

Posisi Kapolrestabes Surabaya kini diisi Kombes Polisi Akhmad Yusep Gunawan yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagrenmin Divisi Hukum Polri.

Sementara itu, Direktur Tindak Pidana Siber pada Bareskrim Polri Brigjen Pol Slamet Uliandi digeser menjadi Kepala Divisi TIK Polri. Slamet Uliandi digantikan oleh Brigjen Pol Asep Edi Suheri yang sebelumnya menjabat sebagai Karo Korwas PPNS Bareskrim Polri.

Kombes Pol M. Zulkarnain yang sebelumnya telah menjabat sebagai Kasubdit I Direktur Kriminal Khusus pada Polda Sumatera Selatan telah digeser menjadi Wakil Direktur Tindak Pidana Siber.

Kepala Divisi Hubungan Masyarakat Mabes Polri Irjen Pol Argo Yuwono mengatakan rotasi jabatan tersebut adalah hal biasa di lingkup Polri. Rotasi jabatan itu, katanya, merupakan tour of duty.

"Iya benar ada mutasi,” tuturnya saat dikonfirmasi, Senin (26/7/2021).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

polri Jakarta kapolri wakapolri Covid-19
Editor : Edi Suwiknyo

Artikel Terkait



Berita Terkini

back to top To top