Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pandemi Covid-19, Nadiem Gandeng Swasta Tingkatkan Kualitas Pendidikan

Danone Indonesia melalui unit bisnis Waters and Specialized Nutrition mendukung upaya optimalisasi pembelajaran yang dilakukan Kemendikbudristek melalui berbagai program pendidikan.
Pelajar SMKN 15 Jakarta menaiki Bus Sekolah Gratis seusai mengikuti uji coba pembelajaran tatap muka di SMKN 15 Jakarta, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (9/4/2021)./Antararnrn
Pelajar SMKN 15 Jakarta menaiki Bus Sekolah Gratis seusai mengikuti uji coba pembelajaran tatap muka di SMKN 15 Jakarta, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (9/4/2021)./Antararnrn

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menggandeng swasta dalam mewujudkan pembelajaran berkualitas di tengah pandemi Covid-19.

“Mencerdaskan kehidupan bangsa merupakan tanggung jawab pemerintah dan seluruh elemen masyarakat. Kebijakan dan aturan yang ditetapkan pemerintah tidak akan bisa mencapai tujuannya tanpa dukungan dari masyarakat sebagai pelaksana di lapangan,” ujar Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim dalam sambutannya secara daring dalam pada siniar "Praktik Baik Kemitraan Pemerintah–Swasta dalam Mendukung Program Merdeka Belajar dan Pendidikan di Indonesia" di Jakarta, Senin (24/5/2021).

Pada saat yang sama, masyarakat juga membutuhkan pemerintah untuk mewujudkan aspirasi dan harapannya.

Oleh karena itu, hubungan yang terjalin antara pemerintah dan masyarakat harus saling melengkapi dan menguatkan.

“Dalam hal ini, para pelaku dunia usaha,khususnya swasta, perlu menyadari perannya sebagai bagian dari masyarakat yang bertanggung jawab untuk upaya peningkatan kualitas pendidikan,” kata dia.

Kemendikbudristek aktif menjalin kerja sama dengan berbagai pihak, salah satunya Danone Indonesia.

Kerja sama dalam peningkatan kualitas belajar serta layanan pendidikan ini merupakan salah satu contoh praktik baik kemitraan pemerintah dan sektor usaha untuk mendukung pendidikan anak-anak Indonesia.

Mendikbudristek menambahkan, kerja sama yang terjalin antara Kemendikbudristek dan Danone Indonesia merupakan salah satu praktik baik kemitraan pemerintah dan swasta di bidang pendidikan, khususnya dalam memastikan anak-anak Indonesia mendapatkan pembelajaran berkualitas di masa pandemi Covid-19.

“Saya berharap praktik baik kemitraan pemerintah dan swasta yang telah diwujudkan oleh Kemendikbudristek dan Danone Indonesia dapat menginspirasi ibu dan bapak sekalian untuk mengembangkan kolaborasi yang bermanfaat untuk mendukung perwujudan Merdeka Belajar. Mari bersama menjadikan kebutuhan siswa akan pendidikan yang berkualitas dan inklusif sebagai prioritas kita dan satukan langkah kita untuk mencerdaskan kehidupan bangsa,” pesan Nadiem.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Jenderal PAUD Dikdasmen Kemendikbudristek Jumeri juga turut mengapresiasi kerja sama multipihak ini.

“Kualitas pendidikan pada tingkat sekolah dasar akan sangat berpengaruh pada kemampuan belajar peserta didik di jenjang berikutnya. Kerja sama dengan Danone Indonesia merupakan upaya menyediakan akses pendidikan, modul pembelajaran, hingga meminimalisir risiko hilangnya minat belajar dan "learning loss" pada peserta didik,” katanya.

Danone Indonesia melalui unit bisnis Waters and Specialized Nutrition mendukung upaya optimalisasi pembelajaran yang dilakukan Kemendikbudristek melalui berbagai program pendidikan.

Dukungan tersebut meliputi pendistribusian Modul PJJ Luring, akses pendidikan, renovasi fasilitas pendidikan, dan program edukasi tentang nutrisi dan hidrasi. Penerima manfaat dari program dukungan tersebut meliputi peserta didik di seluruh Indonesia, khususnya yang tinggal di daerah 3T (tertinggal, terdepan, terluar).

Vice President General Secretary Danone Indonesia Vera Galuh Sugijanto menuturkan, bahwa kerja sama ini merupakan perwujudan dari visi Danone Indonesia yaitu One Planet, One Health, yang juga berkaitan dengan sektor pendidikan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper