Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Listyo Sigit Bakal Dilantik Sebelum Masa Jabatan Kapolri Idham Berakhir

Mensesneg Pratikno telah menerima surat persetujuan DPR RI terhadap pemberhentian dan pengangkatan Kapolri.
Kabareskrim Polri Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo./Antara
Kabareskrim Polri Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Pelantikan Komjen Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri direncanakan dilakukan sebelum masa jabatan Kapolri Idham Aziz berakhir yakni pada akhir Januari 2021.

Informasi tersebut disampaikan Kementerian Sekretaris Negara melalui laman resminya pada Jumat (22/1/2021).

Dalam siaran resmi tersebut, disebutkan pula Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno yang didampingi Sekretaris Menteri Sekretaris Negara (Sesmensesneg) Setya Utama, telah menerima surat Persetujuan DPR RI terhadap Pemberhentian dan Pengangkatan Kapolri dan surat DPR RI terkait Penyampaian Calon Anggota Dewan Pengawas Lembaga Pengelola Investasi (Dewas LPI) dari unsur profesional.
 
Kedua surat yang ditujukan kepada Presiden Joko Widodo tersebut disampaikan langsung oleh Sekretaris Jenderal Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (Sesjen DPR RI) Indra Iskandar kepada Mensesneg di Kementerian Sekretariat Negara, di Jakarta, Jumat ( 22/1/2021).

Selain surat yang berisi persetujuan Listyo Sigit sebagai Kapolri, Ketua DPR Puan Maharani juga menyebutkan bahwa DPR RI menyetujui beberapa nama calon Anggota Dewas LPI dari unsur profesional yaitu Darwin Cyril Noerhadi, Yozua Makes, dan Haryanto Sahari.
 
Berdasarkan persetujuan DPR RI tersebut, selanjutnya akan ditetapkan Keputusan Presiden mengenai pengangkatan Komjen Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai Kapolri dan Keputusan Presiden tentang Pengangkatan Dewas LPI yang keanggotaannya terdiri dari Menteri Keuangan, Menteri BUMN, dan unsur profesional.

Sebelumnya, Komisi III DPR telah secara bulat menyetujui pengangkatan Komjen Pol. Listyo Sigit Prabowo sebagai calon Kapolri. Semua fraksi sepakat Listyo Sigit adalah sosok yang tepat sebagai pengganti Kapolri Jenderal Pol. Idham Azis.

Persetujuan tersebut kemudian langsung disahkan dalam rapat paripurana pada keesokan harinya, Kamis (21/1/2020).

Listyo Sigit adalah calon tunggal yang disodorkan oleh Presiden Jokowi ke DPR. Dia akan menggantikan posisi Jenderal Pol Idham Azis yang segera memasuki masa pensiun pada Februari mendatang.

Listyo adalah pria kelahiran Ambon, Maluku 1969. Sebelum dipilih sebagai calon Kapolri tunggal oleh Presiden Jokowi, alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 1991 itu telah melewati banyak penugasan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper