Bisnis.com, JAKARTA - Bupati Tangerang Zaki Iskandar membeberkan tingkat keterisian tempat tidur ICU di Kabupaten Tangerang kini telah melampaui angka 90 persen.
Dalam paparannya secara virtual di acara Dialog Kesiapan Rumah Sakit Tangani Pasien Covid-19, tersaji data tingkat keterisian tempat tidur (BOR) ruang isolasi mencapai 85 persen pada 1 Januari 2021. Kemudian, meningkat lagi sebesar 2 persen menjadi 87 persen pada 21 Januari 2021.
“Begitu juga dengan kapasitas ICU, walaupun ada penambahan [tempat tidur] tapi juga ocupancy rate-nya sangat tinggi,” kata Zaki dikutip dari YouTube Kemkominfo TV, Jumat (22/1/2021).
Dia mengungkapkan, pihaknya telah berupaya menambah kapasitas tempat tidur ICU di rumah sakit untuk pasien Covid-19. Pada 1 Januari 2021 jumlah tempat tidur yang disediakan sebanyak 39. Kemudian, jumlahnya ditingkatkan menjadi 46 tempat tidur pada pada 21 Januari 2021.
Saat ini, kata Zaki, tempat tidur ICU pasien Covid-19 hanya tersisa 2 tempat tidur, karena 44 tempat tidur sudah terisi dengan bed occupancy rate (BOR) mencapai 95,6 persen.
Bahkan, rumah singgah yang disiapkan Pemkab Tangerang untuk isolasi pasien Covid-19 dengan kapasitas 180 kamar, saat ini telah terisi semua.
Baca Juga
“Ini kondisi yang kami alami per hari ini [21 Januari 2021]. Bed Ocupancy Rate dan juga ketersediaan tempat tidur baik di rumah sakit maupun di rumah singgah kondisinya semua di atas 90 persen per hari ini,” ujar Zaki.
Lebih lanjut, Zaki mengungkapkan total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Tangerang per 21 Januari 2021 mencapai 6.085 kasus. Dari total tersebut, 5.622 pasien sudah sembuh, dan 134 meninggal dunia.
Adapun, kasus aktif di Kabupaten Tangerang per 21 Januari mencapai 329 orang atau meningkat 27 kasus jika dibandingkan jumlah kasus aktif pada 1 Januari 2021 yaitu 302 kasus.