Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update WNI Positif Covid-19, Ada 6 Kasus Baru per 3 Agustus

Total kasus virus Corona (Covid-19) yang menimpa WNI mencapai 1.259 orang dengan 833 di antaranya sembuh, 109 meninggal dan 317 dalam perawatan.
Ilustrasi sample darah yang terindikasi positif virus corona/Antara-Shutterstock
Ilustrasi sample darah yang terindikasi positif virus corona/Antara-Shutterstock

Bisnis.com, JAKARTA - Kementeri Luar Negeri mencatat penambahan enam warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri yang positif Covid-19. Enam tambahan WNI yang terpapar virus Corona itu tersebar di Mesir, 4 orang, dan masing-masing satu orang di Kuwait dan Sudan.

Melalui akun Twitter resminya, @Kemlu_RI, Kementerian Luar Negeri melaporkan bahwa enam pasien baru itu dalam kondisi stabil.

Dari data terakhir, Kuwait telah memiliki 104 kasus WNI positif Covid-19 yang terdiri dari dengan 92 sembuh, 9 stabil dan tiga meninggal, sedangkan Mesir kini mencatat 12 WNI positif dengan empat sembuh dan delapan stabil. Sementara itu, Sudan tercatat memiliki 17 WNI positif dengan enam sembuh dan 11 stabil.

Pada saat yang sama, Kemenlu melaporkan tidak ada tambahan kasus sembuh WNI maupun pasien yang sembuh. Dengan demikian, hingga saat ini total kasus virus Corona yang menimpa WNI mencapai 1.259 orang dengan 833 di antaranya dinyatakan sembuh, 109 meninggal dan 317 WNI masih dalam perawatan.

Adapun hingga kini WNI yang paling banyak terinfeksi Covid-19 berada di Arab Saudi hingga 200 orang. 53 di antaranya sembuh, 83 stabil dan 64 orang meninggal dunia.

Selain itu, Malaysia menjadi negara kedua terbesar penyumbang kasus positif warga Indonesia di luar negeri mencapai 168 orang. Dari jumlah tersebut, 49 orang sembuh, 117 stabil dan dua warga meninggal dunia.

Di sisi lain, berdasarkan worldmeters.info, Indonesia berada di peringkat 23 dunia penyebaran virus Corona dengan 111.455 kasus. Indonesia berada di atas China di peringkat 29 dengan 84.428 kasus, Kuwait peringkat 38 dengan 67.911 kasus, Singapura (43, 52.825), dan Jepang di rangking 54 dengan 36.689 kasus.

Kasus Covid-19 juga hampir menyentuh 20 juta di seluruh dunia. Data terakhir menyebutkan kasus ini menyerang 18,2 juga orang dengan 692.694 meninggal dan 11,4 juga berhasil sembuh.

Negara dengan kasus terbanyak tersebar di Amerika Serikat 4,8 juta kasus, Brazil 2,7 juta orang, India 1,8 juta kasus, Rusia 850.870 kasus dan Afrika Selatan 511.485 orang.

Berikut perincian WNI terkonfirmasi Covid-19 di luar negeri:

1. Amerika Serikat: 82 WNI (59 sembuh, 7 stabil, 16 meninggal)

2. Arab Saudi: 200 WNI (53 sembuh, 83 stabil, 64 meninggal)

3. Australia: 2 WNI (stabil)

4. Bahrain: 1 WNI (sembuh)

5. Bangladesh: 1 WNI (stabil)

6. Belanda: 8 WNI (3 sembuh, 1 stabil, 4 meninggal)

7. Belgia: 3 WNI (3 sembuh)

8. Brunei Darussalam: 5 WNI (sembuh)

9. Chile: 1 WNI (stabil)

10. Ekuador: 1 WNI (sembuh)

11. Ethiopia: 1 (sembuh)

12. Filipina: 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)

13. Finlandia: 1 WNI (sembuh)

14. Ghana: 1 WNI (meninggal)

15. Hong Kong: 4 WNI (stabil)

16. India: 75 WNI (sembuh)

17. Inggris: 20 WNI (17 sembuh, 3 meninggal)

18. Irlandia: 1 WNI (sembuh)

19. Italia: 3 WNI (sembuh)

20. Jepang: 2 WNI (sembuh)

21. Jerman: 12 WNI (7 sembuh, 4 stabil, 1 meninggal)

22. Kamboja: 3 WNI (2 sembuh, 1 stabil)

23. Kanada: 6 WNI (2 sembuh, 4 stabil)

24. Kazakhstan: 1 WNI (stabil)

25. Korea Selatan: 12 WNI (7 sembuh, 5 stabil)

26. Kuwait: 104 WNI (92 sembuh, 9 stabil, 3 meninggal)

27. Lebanon: 1 WNI (stabil)

28. Makau (RRT): 3 WNI (sembuh)

29. Makedonia Utara: 1 WNI (sembuh)

30. Maladewa: 1 WNI (stabil)

31. Malaysia: 168 WNI (47 sembuh, 119 stabil, 2 meninggal)

32. Meksiko: 2 WNI (1 sembuh, 1 stabil)

33. Mesir: 12 WNI (3 sembuh, 5 stabil)

34. Nigeria: 2 WNI (sembuh)

35. Oman: 4 WNI (2 sembuh, 2 stabil)

36. Pakistan: 33 WNI (32 sembuh, 1 stabil)

37. Prancis: 4 WNI (3 sembuh, 1 stabil)

38. UEA: 56 WNI (45 sembuh, 6 stabil, 5 meninggal)

39. Qatar: 111 WNI (97 sembuh, 13 stabil, 1 meninggal)

40. Rusia: 19 WNI (sembuh)

41. Singapura: 57 WNI (47 sembuh, 8 stabil, 2 meninggal)

42. Spanyol: 13 WNI (sembuh)

43. Sudan: 17 WNI (6 sembuh, 11 stabil)

44. Swedia: 1 WNI (stabil)

45. Taiwan: 3 WNI (sembuh)

46. Thailand: 1 WNI (sembuh)

47. Turki: 3 WNI (1 sembuh, 1 stabil, 1 meninggal)

48. Vatikan: 8 WNI (sembuh)

49. Vietnam: 1 WNI (stabil)

50. Kapal Pesiar: 184 WNI (152 sembuh, 26 stabil, 6 meninggal).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Rayful Mudassir
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper