Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pemeriksaan Nurhadi, KPK Pastikan Tak Ada Penyanderaan di Luar Gedung Merah Putih

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melanjutkan pemeriksaan tersangka mantan Sekretaris Mahkamah Agung M.Nurhadi. KPK memastikan pemeriksaan Nurhadi sesuai dengan aturan yang berlaku dan tetap di dalam Gedung Merah Putih.
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron (kiri),  Plt Jubir KPK Ali Fikri (kanan) dalam konferensi pers penangkapan buron mantan Sekretaris MA Nurhadi dan menantunya Rezky Herbiyono yang menjadi tersangka dalam kasus suap dan gratifikasi terkait pengurusan perkara MA, Selasa (2/6/2020)./Dokumen KPK.
Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron (kiri), Plt Jubir KPK Ali Fikri (kanan) dalam konferensi pers penangkapan buron mantan Sekretaris MA Nurhadi dan menantunya Rezky Herbiyono yang menjadi tersangka dalam kasus suap dan gratifikasi terkait pengurusan perkara MA, Selasa (2/6/2020)./Dokumen KPK.

Bisnis.com, JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melanjutkan pemeriksaan tersangka mantan Sekretaris Mahkamah Agung M.Nurhadi. KPK memastikan pemeriksaan Nurhadi sesuai dengan aturan yang berlaku dan tetap di dalam Gedung Merah Putih.

Plt Juru Bicara KPK Bidang Penindakan Ali Fikri mengatakan pemeriksaan Nurhadi dan menantunya sesuai dengan mekanisme dan aturan hukum yang berlaku. Dia menjamin tidak ada pengecualian untuk Nurhadi yang baru diamankan KPK pada 2 Juni lalu. 

“KPK tidak pernah memeriksa tersangka Nurhadi di luar gedung Merah Putih KPK,” kata  Ali Fikri Senin (8/6/2020).

KPK, lanjut Ali,  berkomitmen dalam menyelesaikan perkara dugaan suap terkait dengan pengurusan perkara di Mahkamah Agung Tahun 2011-2016.

"Termasuk kemungkinan pengembangannya ke Tindak Pidana Pencucian Uang. Asalkan fakta-fakta, keterangan saksi, dan alat bukti menghasilkan adanya dua alat bukti permulaan yang cukup," terangnya.

Adanya informasi pemeriksaan NHD di luar Gedung Merah Putih KPK pertama kali disampaikan oleh Ketua Presidium Indonesia Police Watch, Neta S. Pane, yang menyebutkan di internal KPK bahwa Nurhadi 'disandera' dan diperiksa Novel cs di luar gedung Merah Putih KPK.

Atas informasi tersebut, lanjutnya, KPK membantah keras adanya penyanderaan dan pemeriksaan yang di luar kebiasaan oleh penyidik KPK. 

“KPK sadar betul bahwa seluruh perkara yang ditangani, diawasi juga oleh publik, dan sebagai penegak hukum, KPK selalu taat pada aturan dan hukum yang berlaku,” kata Ali. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper