Pengalaman panjang selama berkarier di Kementerian Luar Negeri membuat Yusra Khan, yang saat ini mengemban tugas sebagai Duta Besar RI untuk Meksiko optimistis bisa menjalankan tugasnya dengan baik.
Kemampuannya dalam berdiplomasi pun diuji ketika masih banyak masyarakat Meksiko yang belum mengenal Indonesia. Padahal, Indonesia dan Meksiko telah menjalin hubungan diplomasi selama 65 tahun.
Dia menilai kurangnya pengenalan masyarakat Meksiko terhadap Indonesia disebabkan letak geografis kedua negara yang berjauhan.
Untuk merekatkan hubungan kedua negara, Yusra pun memilih melakukan pendekatan people-to-people contact. Hal ini dilakukan untuk menciptakan suasana persahabatan yang lebih erat dan cair.
“Dengan terciptanya suasana persahabatan, akan lebih mudah dalam menyampaikan peluang investasi dan bisnis, atau berbagai kegiatan konkret lainnya,” ujarnya kepada Bisnis.
Yusra menjelaskan pendekatan people-to-people contact yang dijalankannya antara lain ialah dengan melakukan promosi melalui pertunjukkan budaya, kunjungan ke universitas.
Selain itu, juga ada promosi dan pembinaan alumni beasiswa, serta penyelenggaraan pameran turisme yang dikombinasikan dengan elemen sosial budaya agar lebih menarik dan berkesan.
Kerja sama di bidang kuliner, imbuhnya, juga akan terus dikembangkan karena cita rasa kuliner yang hampir mirip. Berbagai bahan baku bumbu masakan yang biasa digunakan dalam kuliner Indonesia pun cenderung mudah ditemukan di Meksiko.
“Investasi di bidang kuliner Indonesia masih sangat terbuka dan sangat potensial untuk dikembangkan,” ungkapnya.
Yusra optimistis ke depannya Indonesia bisa lebih dikenal di Meksiko, karena pemerintah dan masyarakat Meksiko sebenarnya sangat ramah dan menyambut baik kehadiran perwakilan dan warga asing yang berkunjung ke negaranya.
Setiap tahun, pemerintah Meksiko bahkan menyelenggarakan kegiatan pameran secara gratis bagi para perwakilan di Meksiko. Tidak hanya Pemerintah Indonesia yang berharap hubungan bilateral dengan Meksiko bisa terus menuju ke arah yang positif.
Pada suatu kesempatan pertemuan dengan Presiden Meksiko, Yusra menceritakan bahwa Meksiko juga berharap hubungan baik kedua bangsa besar di berbagai bidang yang telah terjalin lama ini bisa terus dijaga dan ditingkatkan.