Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gedung Nusantara III DPR Kebakaran, Manajemen Gedung Bermasalah?

Sistem manajemennya tampaknya perlu dievaluasi karena sistem keamanan yang sekarang ini terbukti kurang baik. Sekarang terjadi kebakaran, berarti ada sesuatu yang kurang.
Ilustrasi/Antara
Ilustrasi/Antara

Kabar24.com, JAKARTA - Kasus kebakaran yang terjadi di Gedung Nusantara III DPR harus menjadi perhatian serius mengingat usia gedung yang sudah tua.

"Memang management gedung ini tampaknya perlu perbaikan, apalagi gedungnya sudah tua yang juga aset negara," kata Wakil Ketua DPR Agus Hermanto, Selasa (14/11/2017).

Menurut Agus, sistem manajemennya tampaknya perlu dievaluasi karena sistem keamanan yang sekarang ini terbukti kurang baik. Sekarang terjadi kebakaran, berarti ada sesuatu yang kurang, ujarnya.

"Ini harus kita perbaiki supaya ke depan tidak ada hal seperti ini lagi," tambahnya.

Disinggung perlunya penambahan anggaran pemeliharan gedung DPR, Politisi Partai Demokrat ini menegaskan bisa saja hal itu dipikirkan nanti dalam APBN ke depan. Namun dalam jangka pendek ini belum perlu.

"Tidak usah memikirkan anggaran dulu, yang penting secara manajemen kita benahi dulu kalau toh dalam manajemen nanti dibutuhkan suatu anggaran bisa saja disertakan dalam APBN," imbuhnya.

Seperti diketahui gedung Nusantara III DPR RI tiba-tiba saja dipenuhi asap sekitar pukul 10.50.

Kebakaran diduga terjadi di lantai II, Selasa (14/11).Saat kebakaran, alarm di Gedung Nusantara III itu berbunyi sebanyak empat kali dari pukul 11:02 hingga pukul 11:11 WIB.

Api diduga berasal dari panel listrik dan akibat kejadian itu pegawai dan pengunjung gedung rakyat itu berhamburan keluar dari dalam ruangan.

Terlihat di ruangan lantai dasar, asap mulai memenuhi ruangan.

Sekitar pukul 11.15 WIB, sejumlah mobil pemadam kebakaran dan petugas kebakaran berada di lokasi kejadian.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper