Kabar24.com, JAKARTA - Kecelakaan laut terjadi di wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, antara perahu nelayan bertabrakan dengan kapal tongkang pada Minggu (4/12).
"Saat kejadian, perahu sedang lego jangkar kemudian ditabrak oleh kapal tongkang tanpa muatan," kata Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Pol Martinus Sitompul, dalam pesan singkat, Senin (5/12/2016).
Dia memerinci, perahu nelayan yang memuat tujuh orang bertabrakan dengan kapal tongkang di perairan wilayah Kabupaten Karawang pada Minggu (4/12) pukul 11.00 WIB. Atas kejadian tersebut, empat orang selamat dan dibawa ke Muara Angke, Jakarta, sementara empat orang lainnya belum ditemukan.
Adapun identitas dari para korban yang selamat, antara lain Amir (30 tahun), Panji (27), Suwarsono (30) dan Andi (17). Adapun identitas para korban yang belum ditemukan antara lain Rasyidin (35), Tomas (30) dan Drama (20).
Untuk mencari keberadaan para korban yang hilang, Kepolisian telah berkoordinasi dengan Basarnas dan memberikan informasi kepada pos-pos pemantauan yang ada tengah laut untuk memantau kejadian tersebut. "Serta melakukan siaga di Pos Polair Polres Karawang dengan Basarnas," katanya.
Martinus mengatakan untuk saat ini pencarian korban dihentikan sementara waktu mengingat cuaca buruk di perairan Laut Wilayah Polres Karawang sehingga tidak memungkinkan dilakukan pencarian karena armada kapal milik Polres Karawang yang berkapasitas kecil.
"Kami juga masih menunggu bantuan kapal dari Pol Air Polda Jawa Barat dan Basarnas yang memadai guna melakukan pencarian korban," ujarnya.
Tongkang Hantam Kapal Nelayan di Karawang, 4 Orang Hilang
Kecelakaan laut terjadi di wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat, antara perahu nelayan bertabrakan dengan kapal tongkang pada Minggu (4/12).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
1 jam yang lalu
Nasib Cuan Para Pemegang Saham BUMI Miliaran Lembar
1 jam yang lalu
Menanti Daya Magis Saham BUMN di Tengah Aksi Net Sell Asing
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
20 menit yang lalu
Saat Jokowi Turun Gunung 'Endorse' Ahmad Lutfhi di Pilkada Jateng
1 jam yang lalu
Link Resmi Cek Penerima Bansos PKH 2024, Klik di Sini!
1 jam yang lalu
Cara Daftar Bansos PKH 2024, Bisa Dapat hingga Rp3 Juta
2 jam yang lalu