Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Festival Buah Digelar di Kawasan Wisata Gunung Kelud. Yuk, Intip Kapan

Festival Buah Lokal akan diadakan di Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, pada 25-27 Maret untuk memperkenalkan ragam buah lokal setempat. n
Petani memanen buah nanas di lereng Gunung Kelud, Desa Sugih Waras, Kediri, Jawa Timur, Kamis (21/5). /Antara-Budi Candra Setya
Petani memanen buah nanas di lereng Gunung Kelud, Desa Sugih Waras, Kediri, Jawa Timur, Kamis (21/5). /Antara-Budi Candra Setya

Bisnis.com, SURABAYA - Festival Buah Lokal akan diadakan di Kecamatan Ngancar, Kabupaten Kediri, pada 25-27 Maret untuk memperkenalkan ragam buah lokal setempat.

Ngancar yang termasuk ke dalam kawasan wisata Gunung Kelud merupakan sentra tanaman buah lokal, seperti nanas dan alpukat.

"Festival ini dapat memperkenalkan kepada seluruh masyarakat Indonesia, bahkan dunia, bahwa Kecamatan Ngancar memiliki potensi dan merupakan sentra buah lokal yang sangat beragam jenisnya," ujar penyuluh pertanian Kecamatan Ngancar, Wahyu Cahya Yudha, dalam siaran pers Pemkab Kediri, Kamis (3/3/2016).

Dari kegiatan itu pula, lanjutnya, Pemkab dapat mengidentifikasi buah-buahan yang ada di wilayah Kabupaten Kediri, untuk selanjutnya menemukan potensi buah unggulan yang dapat dikembangkan di wilayah setempat.

Dari situ, Pemkab akan memberikan penyuluhan agar hasil buah para petani semakin baik dan meningkat.

"Dari situlah para petani dan kelompok tani seluruh Kabupaten Kediri bisa saling belajar," ujar Wahyu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper