Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SIDANG SUAP MK: Wawan Merasa Jadi Korban Skandal Penegakan Hukum

Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan membantah memiliki inisiatif untuk menyuap mantan Ketua MK, Akil Mochtar. Dalam pledoinya yang berlangsung hari ini, Wawan mengaku hanya merupakan korban skandal penegakan hukum di M
Tubagus  Chaeri Wardana/JIBI
Tubagus Chaeri Wardana/JIBI

Bisnis.com, JAKARTA- Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan membantah memiliki inisiatif untuk menyuap mantan Ketua MK, Akil Mochtar. Dalam pledoinya yang berlangsung hari ini, Wawan mengaku hanya merupakan korban skandal penegakan hukum di MK.

"Saya hanya menjadi korban skandal penegakan hukum, khususnya dalam penanganan sengketa Pilkada di MK," ujar Wawan ketika membacakan nota pembelaan pribadinya di PN Tipikor, Jakarta, Senin (9/6/2014).

Adik Ratu Atut Chosiyah itu juga merasa menjadi orang bodoh jika terbukti menyuap demi orang lain.

"Terkait dakwaan KPK kepada saya, saya berharap adanya rekor MURI untuk saya, menyuap karena bodoh. Menyuap untuk kepentingan Amir Hamzah dan Kasmin," katanya.

Menurutnya, pihak yang seharusnya menjadi terdakwa adalah Amir Hamzah, calon bupati Lebak.

"Saya menyesali yang sudah terjadi ini, terjadi karena kebodohan saya," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper