Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Centro City Ajak Penghuni Buka Puasa Gratis

Bisnis.com, JAKARTA--Pengembang hunian apartemen PT Multi Artha Griya menggelar festival ramadan 12-27 Juli 2013 dalam rangka menjalin keakraban antara penghuni dengan pengelola Centro City Residence.

Bisnis.com, JAKARTA--Pengembang hunian apartemen PT Multi Artha Griya menggelar festival ramadan 12-27 Juli 2013 dalam rangka menjalin keakraban antara penghuni dengan pengelola Centro City Residence.

Marketing Communications Manager Centro City Yosua O. Sitompul mengatakan selama festival tersebut para penghuni dan pengunjung dapat menikmati sajian takjil spesial di halaman gedung kantor marketing Centro City Residence Jalan Macan Daan Mogot Jakarta Barat.

"Dalam kesempatan ini para pengunjung dapat bersantai bersama penghuni serta para staf pengelola Centro City sebagai ajang untuk menjalin keakraban," katanya disela acara festival ramadan Centro City, Sabtu (27/7/2013).

Semua unsur terlibat dalam acara buka bersama tersebut, mulai dari penghuni, karyawan, sampai dengan tenant yang menyewa unit usaha di kawasan tersebut. Setiap orang mendapatkan voucher Rp25.000 yang bisa dibelikan nasi bakar, soto tangkar, nasi goreng, kolak, koktail, gorengan, sate ayam dan lainnya dalam satu lokasi.

Yosua berpendapat acara keakraban antar penghuni seperti ini sangat penting untuk menjalin komunikasi. Pasalnya selama ini, penghuni apartemen dikenal cuek sehingga tidak kenal satu dengan yang lainnya. Kendati penghuni bertempat tinggal di rumah vertikal diharapkan tetap ada sosialisasi layaknya di pemukiman warga.

Centro City dalam kesempatan itu juga mengumumkan rencana pengembangan mutu pelayanan serta berbagai fasilitas apartemen yang sudah berlangsung. Bisnis properti sebenarnya sudah ada sejak 2008, tetapi mulai dikelola oleh manajemen baru awal tahun ini dengan berbagai macam inovasi.

"Marketing office yang terletak di wilayah bagian depan apartemen akan mengalami renovasi besar. Lahan parkir yang sebelumnya terlihat gersang sudah berganti pemandangan menjasi taman jijau dan asri yang nantinya merambah sekeliling apartemen," ujar Yosua.

Bagian dalam apartemen juga memperbarui Cafe yang berada di area kolam renang. Tempat favorit penghuni tersebut akan diubah menjadi sebuah cafe bergaya alfresco modern dan berkelas. Centro City menjanjikan penghuni merasakan pengalaman yang berbeda setelah renovasi selesai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper