Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PENGUMUMAN SNMPTM 2013: Peserta Lolos Belum Tentu Diterima PT

BISNIS.COM, JAKARTA - Pengumuman SNMPTN 2013 sudah dilakukan melalui halaman snmptn.ac.id pada Senin (27/05/13) pukul 16.00 WIB. Lalu, proses apa saja yang harus disiapkan setelah itu? ternyata peserta yang lolos belum bisa dipastikan diterima oleh perguruan

BISNIS.COM, JAKARTA - Pengumuman SNMPTN 2013 sudah dilakukan melalui halaman snmptn.ac.id pada Senin (27/05/13) pukul 16.00 WIB. Lalu, proses apa saja yang harus disiapkan setelah itu? ternyata peserta yang lolos belum bisa dipastikan diterima oleh perguruan tinggi yang dipilihnya.

Dalam keterangannya, Ketua Panitia SNMPTN 2013 Ahmaloka menyampaikan bagi peserta yang lulus SNMPTN 2013, diwajibkan untuk melakukan verifikasi berdasarkan waktu yang telah ditentukan oleh perguruan tinggi masing-masing.

"Setelah lolos verifikasi, barulah siswa dinyatakan diterima sebagai calon mahasiswa di perguruan tinggi yang telah dipilih sebelumnya," jelasnya yang dikutip dari itb.ac.id. Selasa (28/5/2013).

Ahmaloka yang juga Rektor ITB menyampaikan melihat rasio hasil seleksi calon penerima Bidik Misi terhadap total calon mahasiswa yang lolos seleksi, ITB berada di peringkat sembilan dengan 591 penerima dari 2.182 calon mahasiswa yang lolos seleksi.

"Jadi dapat diketahui bahwa ITB memberikan beasiswa Bidik Misi kepada 27,09% dari jumlah total calon mahasiswa pada tahun 2013," ujarnya.

Sementara itu, Rektor UMY, yang juga Wakil Ketua Panitia SNMPTN 2013 Bambang Cipto menuturkan sistem SNMPTN 2013 kemungkinan besar akan diterapkan kembali pada tahun depan.

"Kami akan terus mengkaji sistem seperti apa yang akan diterapkan pada tahun depan, tapi kemungkinan untuk menerapkan sistem seperti tahun ini sangat besar. Kami juga ingin sistem yang terbaik untuk pendidikan di Indonesia." kata Bambang mengakhiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Fajar Sidik
Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper