Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Cuan! Kejagung Sukses Raup Lelang Hasil Pidana Korupsi Rp2,2 Triliun

Kejaksaan Agung (Kejagung) mencatatkan realisasi anggaran pada 2023 mencapai 98% atau sebesar Rp15,9 triliun.
ST Burhanuddin saat memberikan amanat terhadap Wakil Jaksa Agung Feri Wibisono dan Jamdatun Narendra Jatna di kantornya, Kamis (4/7/2024)/Dok.Kejagung
ST Burhanuddin saat memberikan amanat terhadap Wakil Jaksa Agung Feri Wibisono dan Jamdatun Narendra Jatna di kantornya, Kamis (4/7/2024)/Dok.Kejagung

Bisnis.com, JAKARTA -- Kejaksaan Agung (Kejagung) mencatatkan realisasi anggaran di lingkungan korps Adhyaksa pada 2023 mencapai 98% atau sebesar Rp15,9 triliun. Adapun, Kejagung berhasil meraih pendapatan dari penjualan hasil lelang tindak pidana korupsi sebesar Rp2,2 triliun. 

Wakil Jaksa Agung Feri Wibisono menyampaikan jumlah realisasi anggaran itu diserap dari pagu sebesar Rp16,2 triliun pada TA 2023.

"Realisasi anggaran sebesar Rp15.952.259.596.131 atau secara persentase 98% dari pagu anggaran Rp16.237.600.348.000," ujarnya dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR RI, Selasa (20/8/2024).

Perinciannya, untuk program dukungan manajemen telah terserap Rp 15,3, triliun atau 90,96% dari total pagu anggaran. Sementara untuk progam penegakan dan pelayanan hukum sebesar Rp595,2 miliar atau 98,5 dari total anggaran tahun lalu.

Dia juga menyampaikan realisasi penerimaan negara bukan pajak pada Kejaksaan RI pada TA 2023 sebesar Rp4,4 triliun. Jumlah itu telah melebihi target PNPB telah dipatok senilai Rp1,26 triliun atau naik 350,9%.

Adapun, untuk realisasi pendapatan terbesar per 31 Desember 2023, yaitu melalui Pendapatan Penjualan Hasil Lelang Tindak Pidana Korupsi sebesar Rp2,2 triliun. 

"Ini melebihi target 2.607,90%, lantaran pendapatan yang ditarget hanya mencapai Rp87 juta," tuturnya. 

Dalam raker ini juga, Feri Wibisono mengungkapkan realisasi pagu anggaran 2024. Tercatat, realisasi anggaran dari Rp18,6 triliun baru diserap Rp12,3 triliun atau 66,2% hingga (19/8/2024),

“Sebagai penutup, kami ingin menegaskan kembali komitmen Kejaksaan RI untuk terus menjalankan tugas dan tanggung jawab kami dengan penuh integritas dan profesionalisme guna memastikan pengelolaan keuangan negara yang lebih baik ke depannya,” pungkas Feri.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper