Bisnis.com, JAKARTA - Simak daftar formasi CPNS 2024 lengkap dengan gajinya berikut ini sebelum Anda mendaftar.
CPNS 2024 akan dibuka dalam waktu dekat, jika tidak Juli, maka ada kemungkinan CPNS 2024 akan dibuka pada bulan Agustus mendatang.
Saat ini BKN masih masih menunggu keputusan resmi Panitia Seleksi Nasional (Panselnas).
BKN pun belum berani menyebutkan tanggal pasti kapan pendaftaran CPNS 2024 akan dibuka. Jika Panselnas sudah mengetok palu, maka pendaftaran CPNS 2024 sudah bisa dilaksanakan.
Meski demikian, Anda perlu mengetahui jumlah formasi CPNS 2024 agar Anda bisa bersiap-siap mulai dari sekarang.
Tahun ini, pemerintah akan membuka banyak lowongan untuk CPNS dan PPPK 2024. Jokowi bahkan sudah mengumumkan bahwa rekrutmen CPNS 2024 dengan total formasi 2,3 juta pada tahun 2024.
Baca Juga
Berikut adalah rincian formasi CPNS dan PPPK 2024:
Instansi Pusat
CPNS: 207.247 Posisi
PPPK: 221.936 Posisi
Instansi Daerah
CPNS: 483.575
PPPK: 1.383.758 (Guru: 419.146, Tenaga Kesehatan: 417.196, Tenaga Teknis: 547.416)