Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Golkar Tawarkan Sekar Tanjung & Akbar Buchari Jadi Cawagub Bobby di Pilgub Sumut 2024

Partai Golkar menawarkan Sekar Tanjung dan Akbar Buchari, untuk maju sebagai bakal cawagub pendamping Bobby Nasution dalam ajang Pilkada Sumut 2024.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan surat penugasan kepada menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Bobby Nasution, untuk maju sebagai bakal calon gubernur Sumatra Utara 2024 di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan pada Rabu (19/6/2024) sore/Bisnis-Surya Dua Artha Simanjuntak.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto memberikan surat penugasan kepada menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Bobby Nasution, untuk maju sebagai bakal calon gubernur Sumatra Utara 2024 di Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan pada Rabu (19/6/2024) sore/Bisnis-Surya Dua Artha Simanjuntak.

Bisnis.com, JAKARTA - Partai Golkar menawarkan dua kadernya, Sekar Tanjung dan Akbar Buchari, untuk maju sebagai bakal calon wakil gubernur (cawagub) pendamping Bobby Nasution dalam ajang Pilkada Sumatra Utara (Sumut) 2024.

Tawaran tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto ketika bertemu Bobby Nasution di kediamannya, Kompleks Widya Chandra, Jakarta Selatan pada Rabu (19/6/2024).

Pada kesempatan itu, Airlangga resmi memberikan surat penugasan untuk Bobby maju sebagai bakal calon gubernur Sumut 2024 dari Partai Golkar. Tak hanya itu, Golkar juga merekomendasikan beberapa kadernya agar dipinang Bobby menjadi pendamping politiknya.

"Kami menyodorkan nama-nama kader-kader muda, antara lain ada Ketua HIPMI [Akbar Buchari] dan ada Mbak Sekar ini yang baru kita sodorkan dan hasil dari pembicaraan yang cukup dalam," jelas Airlangga usai pertemuan.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini memang mengatakan Golkar ingin Bobby punya wakil yang berasal dari generasi muda. Meski demikian, Airlangga mengklaim Golkar juga memberi kebebasan kepada Bobby untuk tentukan pendampingnya.

Sementara itu, Bobby mengaku sudah menerima kandidat calon wakil gubernur dari Golkar. Wali kota Medan ini menyatakan akan mempertimbangkan semua calon tersebut.

Dia meminta setiap pihak bersabar sebelum ada kepastian soal sosok cawagub pendampingnya. Bobby masih ingin membicarakan nama-nama yang ada ke semua partai politik pendukungnya.

"Untuk waktunya tentunya ini akan seperti saya sampaikan pada langkah tadi ini akan diputuskan melalui partai koalisi. Jadi suatu waktunya pasti nanti saya ikut juga sebenarnya," jelasnya pada kesempatan yang sama.

Sebagai informasi, Sekar Tanjung merupakan Ketua DPD Partai Golkar Solo. Putri bungsu Akbar Tandjung ini juga sudah terpilih sebagai calon anggota DPRD Solo periode 2024–2029.

Sementara itu, Akbar Buchari merupakan ketua umum Himpunan Pengusaha Muda Indoneia (Hipmi) sejak 2022. Dia juga merupakan mantan anggota DPRD Sumut dari Fraksi Golkar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper