Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kapolri dan Panglima TNI Sebut Situasi Pemilu 2024 Masih Aman Terkendali

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan pelaksanaan pemungutan suara di TPS seluruh Indonesia masih aman terkendali.
Kapolri dan Panglima TNI Sebut Situasi Pemilu 2024 Masih Aman Terkendali/Bisnis.com-Anshary
Kapolri dan Panglima TNI Sebut Situasi Pemilu 2024 Masih Aman Terkendali/Bisnis.com-Anshary

Bisnis.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan pelaksanaan pemungutan suara di TPS seluruh Indonesia masih aman terkendali.

Hal tersebut disampaikan saat melakukan pengecekan persiapan keamanan personel dan alutsista bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Monas, Jakarta Pusat, Rabu (14/2/2024).

"Sampai saat ini semua aman terkendali dan tentunya kita akan terus mengikuti sampai dengan rangkaian pencoblosan selesai," ujar Listyo Sigit kepada wartawan.

Jenderal Polisi Bintang Empat itu menuturkan pihaknya teleh menerjunkan pengamanan baik di TPS maupun di Pos masing-masing wilayah sekitar 260.000 personel gabungan TNI-POLRI.

Ratusan ribu personel itu disiagakan untuk menghadapi potensi gangguan saat pemungutan hingga perhitungan surat suara di seluruh wilayah Indonesia.

"Jadi kita memastikan bahwa personel-personel memahami tahapan-tahapan penggunaan kekuatan yang harus dilakukan pada saat menghadapi potensi gangguan," tambahnya.

Di samping itu, Panglima TNI Agus mengatakan pihaknya telah melakukan patroli di beberapa daerah. Hasilnya, dia menemukan persoalan pada beberapa TPS di demak hingga wilayah yang terkena bencana. Namun, sejauh ini aman terkendali.

"Nanti akan dilaksanakan pencoblosan susulan atau relokasi wilayah. Demikian juga yang ada di Jakarta juga Tangerang karena hujan. Mungkin akan dilaksanakan relokasi. Kita harapkan pelaksanaan pencoblosan hari ini bisa berjalan lancar aman tentunya didukung oleh seluruh masyarakat Indonesia," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper