Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

15 Fakta Menarik Tentang Kapal Titanic, Pantas Bikin Miliarder Penasaran

Berikut adalah 15 fakta menarik tentang kapal Titanic yang telah Bisnis rangkum dari berbagai sumber.
Kapal Titanic - titanicunivrse.com
Kapal Titanic - titanicunivrse.com

Fakta menarik kapal Titanic

7. Biaya pembuatan kapal lebih dari $7 juta. Kapal raksasa itu menelan biaya $7,5 juta untuk dibangun pada awal abad ke-20, yang setara dengan $183,4 juta hari ini.

8. Pembuatan kapal memakan waktu 26 bulan. Kru konstruksi menggunakan 3 juta paku keling untuk membangun lambung kapal seberat 26.000 ton, kombinasi besi dan baja.

9. Jangkar utama kapal berbobot 16 ton, atau lebih dari 30.000 pon. Dua puluh kuda diperlukan untuk mengangkut jangkar sejauh dua mil dari lokasi pengecoran di kota Netherton ke stasiun kereta api di Dudley pada tahun 1911.  

10. Pada 30 September 2015, seorang kolektor pribadi membeli menu makan siang kelas satu terakhir Titanic dalam lelang online seharga $88.000. Kolektor membayar $18.000 lebih dari harga maksimum awal.

11. Ada 23 awak kapal Titanic ternyata perempuan. Dari 23 awak perempuan, hanya tiga yang tidak selamat dari tabrakan tersebut. Dari 885 awak laki-laki, 693 yang tragis tenggelam bersama kapal. 

12. Hanya 705 dari 2.223 penumpang dan awak yang berhasil pulang. Sekitar 61% penumpang yang selamat adalah tamu kelas satu. Kurang dari 25% penumpang kelas tiga selamat.

13. Nama asli kapal Titanic adalah Royal Mail Steamer (RMS).

14. Butuh lebih dari tujuh dekade untuk menemukan reruntuhan kapal. Sisa-sisa Titanic tidak ditemukan sampai tahun 1985, sekitar 73 tahun setelah kapal tenggelam. 

Robert D. Ballard dari Woods Hole Oceanographic Institution di Massachusetts dan tim peneliti Amerika dan Prancis menemukan reruntuhan dengan bantuan robot kapal selam.

15. 6.000 artefak ditemukan dari lokasi reruntuhan. Harta karun yang diselamatkan dari Titanic sangat diminati. Di antara 6.000 artefak tersebut terdapat sebuah biola yang terjual seharga $1,7 juta pada tahun 2013 di sebuah rumah lelang di Inggris. Rencana kapal Titanic dijual pada tahun 2011 seharga $336.000. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Halaman
  1. 1
  2. 2
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper