Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pengumuman Penerima IISMA, Ini Cakupan Beasiswanya

Banyak orang yang membagikan kebahagiaannya di media sosial karena mendapatkan kesempatan belajar di luar negeri melalui IISMA.
Pengumuman penerima IISMA, simak cakupan beasiswanya/Instagram
Pengumuman penerima IISMA, simak cakupan beasiswanya/Instagram

Bisnis.com, JAKARTA - Penerima Indonesian International Mobility Awards (IISMA) resmi diumumkan hari ini, Sabtu (15/4/23) pukul 00.00 WIB. Pengumuman hasil akhir bisa dilihat di akun IISMA masing-masing pendaftar.

Dilansir dari akun Instagram resminya, pihak IISMA mengumumkan mengenai penerimaan beasiswa ini. Hasil akhir ini diumumkan setelah pendaftar melalui proses yang cukup panjang, mulai dari seleksi internal hingga tahap wawancara. 

Banyak yang membagikan kebahagiaannya di media sosial karena mendapatkan kesempatan belajar di luar negeri melalui IISMA. Namun, adapun yang kebingungan lantaran belum mendapatkan hasil akhir mengenai penerimaan atau penolakan pada beasiswa tersebut.

“Min mohon kejelasannya yang dashboardnya belum berganti apakah di reject atau masih dalam proses? Ini sudah tengah malam, semua orang bolak balik refresh website karena digantung kayak gini. Please please please notify us jangan digantung,” komentar akun @clawxxxx di Instagram IISMA

“Dear iisma, beberapa teman saya yang mendaftar belum mendapatkan hasil penolakan atau pun diterima ciptakanlah layanan yg nyaman. hargai usaha setiap pendaftar yang sudah rela bagi waktu nugas mereka untuk mengurus kesana kesini tapi pengumuman tadi malam bener2 ngecewain banget. mulai dri sesi interview kemarin juga kacau. hargai setiap pendaftar, saya harap tahun depan bisa lebih baik sebelum membuka pendaftaran. Terimakasih!” tulis akun @ntaxxxx

IISMA merupakan beasiswa dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemdikbud RI) untuk membiayai pelajar Indonesia dalam program mobilitas satu semester di luar negeri. IISMA menawarkan dua skema untuk mahasiswa sarjana dan vokasi. Tujuan IISMA adalah memaparkan mahasiswa Indonesia pada keragaman akademik dan budaya internasional.

Menurut data Desember 2022 yang tertera dalam situs resmi IISMA, IISMA menerima sebanyak 1559 mahasiswa dan memiliki alumni sebanyak 2554 orang yang pergi ke lebih dari 100 universitas dari 26 negara. Beasiswa yang memiliki syarat pendaftar mahasiswa aktif semester 4 hingga 6 ini bekerja sama dengan berbagai universitas di Asia, Amerika, Kanada, Australia, New Zealand, Eropa, Inggris, dan Irlandia.

Penerima beasiswa IISMA akan belajar di luar negeri selama 1 semester atau 6 bulan dan biayanya ditanggung oleh pemerintah. Berikut rincian biaya yang ditanggung oleh IISMA.

- Pendaftaran

- Pendidikan

- Tes Covid-19 dan karantina

- Tempat tinggal

- Tunjangan hidup

- Asuransi kesehatan

- Visa

- Transportasi (tiket pesawat ekonomi)

- Dana darurat

Ada beberapa biaya yang langsung diberikan setelah berjalannya beasiswa, tetapi ada juga yang menggunakan sistem reimbursement, seperti akomodasi.

Untuk biaya-biaya yang tidak ditanggung oleh IISMA, penerima diharapkan membayar semua biaya tersebut dan tidak diperkenankan untuk mencari atau menerima sponsor dari pihak ketiga yang terafiliasi dengan perusahaan atau organisasi tertentu. Namun, mahasiswa bebas untuk mendapatkan dana dari universitas asal mereka. 

IISMA tidak dapat memberikan jaminan kalau tunjangan hidup yang diberikan itu menutupi standar biaya hidup di negara masing-masing. Namun, IISMA mengatakan bahwa tunjangan hidup dalam beasiswanya dihitung dengan cermat dan ditetapkan sesuai dengan standar biaya hidup di negara universitas tuan rumah masing-masing. Jika tidak setuju dengan jumlah tunjangan hidup, penerima dipersilakan untuk mengundurkan diri dari program IISMA.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper