Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Besok, Airlangga Hartarto Umumkan Ridwan Kamil Jadi Kader Golkar

Airlangga Hartarto akan mengumumkan Ridwan Kamil menjadi kader Partai Golkar pada Rabu (18/1/2023).
Layar menampilkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kiri) dan General Manager Konten Bisnis Indonesia Hendri T. Asworo saat memberikan pemaparan dalam acara Bisnis Indonesia Business Challenge 2023 bertema Momentum Konsolidasi Ekonomi dan Politik di Jakarta, Kamis (15/12). JIBI/Bisnis/Suselo Jatirn
Layar menampilkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (kiri) dan General Manager Konten Bisnis Indonesia Hendri T. Asworo saat memberikan pemaparan dalam acara Bisnis Indonesia Business Challenge 2023 bertema Momentum Konsolidasi Ekonomi dan Politik di Jakarta, Kamis (15/12). JIBI/Bisnis/Suselo Jatirn

Bisnis.com, JAKARTA – Ketua Umum (Ketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto akan mengumumkan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menjadi kader partai berlambang pohon beringin itu pada Rabu (18/1/2023).

Kabar tersebut dipastikan oleh Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono.

Menurutnya, Airlangga akan mengumumkan bergabungnya Ridwan Kamil sebagai anggota Partai Golkar di Kantor DPP.

“Besok akan diumumkan langsung dengan Ketum AH [Airlangga Hartarto],” ungkap Dave saat dikonfirmasi, Selasa (17/1/2023).

Sebelumnya, Dave mengatakan Ridwan Kamil secara prinsip memang sudah masuk ke Partai Golkar.

Dia menjelaskan, Ridwan Kamil sudah bergabung Kosgoro 1957 yang merupakan organisasi sayap Partai Golkar. Otomatis, sambungnya, dia sudah menjadi bagian dari keluarga Golkar dan tinggal diumumkan secara resmi.

"[Ridwan Kamil] sudah masuk Golkar lewat Kosgoro, tinggal sekarang masalah penempatan beliau dan nanti akan diumumkan pada waktunya," jelas Dave di Kantor PPK Kosgoro 1957, Jakarta Selatan, Jumat (13/1/2023).

Adapun, saat ini Ridwan Kamil berperan sebagai penasohat di Kosgoro.

Dave, yang juga Ketua Umum Kosgoro 1957 itu, meyakini Ridwan Kamil akan banyak memberi sumbangsih kepada Golkar maupun Indonesia.

"Kita harapkan beliau bisa terus berikan sumbangsih kepada negara melalui Kosgoro dan Golkar," ucapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper