Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Survei Charta Politika: Kinerja Ekonomi Jokowi Lebih Baik daripada SBY

Survei terbaru Charta Politika menunjukkan lebih banyak publik yang merasa kinerja ekonomi era Jokowi lebih baik daripada SBY.
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan arahan kepada para pemimpin dan kader Partai Demokrat, Rabu, 24 Februari 2021 - Youtube Partai Demokrat
Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menyampaikan arahan kepada para pemimpin dan kader Partai Demokrat, Rabu, 24 Februari 2021 - Youtube Partai Demokrat

Bisnis.com, JAKARTA – Survei terbaru Charta Politika Indonesia yang dirilis pada Kamis (22/12/2022) menunjukkan lebih banyak publik yang merasa kinerja ekonomi era Presiden Joko Widodo (Jokowi) lebih baik daripada era Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Survei Charta Politika ini diselenggarakan pada 8 hingga 16 Desember 2022 dengan jumlah sampel 1.220 responden yang tersebar di seluruh Indonesia. Sampel dipilih menggunakan teknik multistage random sampling, dengan margin error kurang lebih 2,82 persen.

Banyak topik yang ditanyakan, salah satunya terkait perbandingan kinerja ekonomi era Presiden Jokowi dan SBY. Pertanyaan menjelaskan, kedua presiden tersebut sama-sama pernah mengalami tantangan ekonomi. SBY menghadapi krisis finansial 2008 dan Jokowi menghadapi pandemi Covid-19.

Hasilnya, sebanyak 47,5 persen responden memilih kinerja ekonomi pemerintahan Jokowi lebih baik. Sedangkan, 40,4 persen responden memilih kinerja ekonomi pemerintahan SBY yang lebih baik. Sisanya, 12,2 persen tak menjawab atau tak tahu.

Lalu, dari pertanyaan lainnya soal kinerja pemerintahan Jokowi, sebanyak 14,7 persen responden mengaku sangat puas dan 58,2 persen merasa cukup puas. Artinya jika dijumlahkan, kepuasan publik terhadap kinerja pemerintah sebesar 72,9 persen.

Di sisi lain, ada 23,1 persen responden yang merasa kurang puas dan 2,7 persen yang menyatakan tidak puas sama sekali. Jika dijumlahkan, ada 25,8 persen responden yang tak puas.

Dibandingkan dua survei Charta Politika sebelumnya, kepuasan terhadap kinerja pemerintahan Jokowi terus meningkat.

Pada survei September 2022, sebesar 63,5 persen responden yang puas dengan kinerja Jokowi. Lalu pada survei November 2022, meningkat menjadi 69,5 persen. Kini, angkanya menjadi 72,9 persen.

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper