Bisnis.com, JAKARTA - BMKG menginformasikan telah terjadi gempa berkekuatan magnitudo 6,4 di Mentawai Sumbar siang ini, Senin 28 Agustus 2022.
Berdasarkan data BMKG, gempa tersebut berkedalaman: 10 km dan terjadi pada pukul 10:29:14 WIB.
Adapun koordinat gempa terletak di 0.99 LS-98.53 BT (161 km BaratLaut KEP-MENTAWAI-SUMBAR).
Meski berkekuatan besar, namun BMKG menyatakan gempa ini tidak berpotensi tsunami.
Pagi tadi, gempa di Mentawai juga terjadi dengan magnitudo: 5.9, pada pukul 05:34:35 WIB
Gempa itu berkedalaman: 11 km, dengan koordinat: 1.04 LS-98.55 BT (Pusat gempa berada di laut 156 km barat laut Kepulauan Mentawai), Dirasakan (MMI): IV Siberut Utara, II - III Tuapejat.
Baca Juga
Koordinator Mitigasi Tsunami dan Gempa BMKG Daryono mengatakan selain di Mentawai juga terjadi gempa Siberut Magnitudo 5,8 di Segmen Megathrust Mentawai-Siberut.
Segmen ini satu-satunya segmen megathrust yang belum lepas dengan Magnitudo tertarget 8,9.
Dia memaparkan kejadian gempa di lokasi yang sama pernah terjadi pada 14 Maret 2022 pukul 04.09 WIB dengan Magnitudo 6,7 kemudian pagi dinihari tadi pukul 00.04 WIB Magnitudo. 4,9 dan pada pukul 05.34.35 WIB Magnitudo update 5,8.
"Sudah 3 kali gempa di Segmen Megathrust Mentawai-Siberut Mag. 4,9 5,8 dan 6,1. Tetap tenang dan waspada," ujarnya dikutip dari akun instagramnya.