Bisnis.com, JAKARTA – Satuan Tugas penanganan Covid-19 mencatatkan 1.045 kasus baru positif Covid-19 di Jakarta per Sabtu (25/6/2022), sehingga total kasus terkonfirmasi Covid-19 di Jakarta mencapai 1.264.213 kasus.
Sementara itu, kasus sembuh di DKI Jakarta bertambah 710 orang. Dengan demikian, total kasus sembuh Covid-19 di DKI Jakarta menjadi 1.240.751 dengan persentase 98,2 persen.
Adapun Satgas Covid-19 mencatat tidak ada kasus meninggal akibat Covid-19 per hari ini. Total kematian akibat Covid-19 di Jakarta mencapai 15.302 orang.
Baca Juga
Pembaruan terakhir Dinas Kesehatan DKI Jakarta pada 24 Juni 2022 melaporkan sekitar 9.162 orang mendapatkan vaksin dosis ketiga atau booster sehingga totalnya mencapai 4.018.101 orang.
Dosis kedua sebanyak 1.583 atau kumulatifnya menjadi 10.724.043 orang. Untuk dosis pertama, sebanyak 1.060 orang sehingga totalnya 12.551.893 orang.
Sedangkan secara nasional, untuk kasus aktif Covid hari ini bertambah 754 orang dan menjadi 13.968 orang. Satgas Penanganan Covid-19 juga mencatat adanya 4.417 kasus suspek yang sudah diperiksa hari ini.