Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

SBMPTN Pariwisata 2022 Dibuka, Kuota 3.355. Berminat?

Kemenparekraf membuka Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata (SBMPTNP) dan siap menerima sebanyak 3.355 calon mahasiswa di enam PTNP
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam kunjungannya ke Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (18/9/2021)./Antara
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno dalam kunjungannya ke Banyuwangi, Jawa Timur, Sabtu (18/9/2021)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kembali membuka Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata (SBMPTNP) dan siap menerima sebanyak 3.355 calon mahasiswa di enam PTNP di Indonesia.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno melalui sambutan video saat peluncuran SBMPTNP di Poltekpar Lombok, Nusa Tenggara Barat di Praya, Selasa (1/3/2022), mengatakan generasi muda ingin kuliah di kampus yang menghasilkan lulusan siap kerja, menciptakan lapangan kerja, serta bagian dari insan pariwisata bisa kuliah di enam PTNP Kemenparekraf.

Dia menyebut, bahwa jurusan pariwisata memiliki potensi besar di Indonesia, sehingga peran SDM sangat strategis untuk dipersiapkan dan dikembangkan secara profesional, baik dari sisi kualitas maupun kuantitas.

Dalam rangka mempersiapkan SDM dengan kemampuan terbaik, katanya, Kemenparekraf melalui PTNP membuka kesempatan kepada generasi muda untuk menempuh pendidikan tinggi guna menjadi insan pariwisata dan ekonomi kreatif yang memiliki hospitality.

"Orientasi PMB tahun ini menitikberatkan pada karakter, kepribadian, personality, minat dan kemampuan sebagai calon insan pariwisata yang memiliki hospitality," kata Sandiaga.

Sekretaris Kemenparekraf Ni Wayan Giri Adyani menyebut, penerimaan mahasiswa baru PTNP Tahun Akademik 2022/2023 Kemenparekraf dilakukan melalui dua jalur, yaitu Seleksi Bersama Masuk (SBM) 60 persen dan Seleksi Mandiri Masuk (SMM) 40 persen.

"Ini bertujuan untuk memperoleh calon mahasiswa baru yang unggul, berkualitas, kreatif, berjiwa wirausaha, berkepribadian Indonesia, dan berbudi luhur," ujarnya.

Kuota PMB PTNP tahun ini sebanyak 3.355 orang. Sedangkan jalur SMM di PTNP akan dibuka penerimaan pada peminat tipe A, kelas internasional, berprestasi, kerja sama, wirausaha, disabilitas dan pemberdayaan masyarakat.

“SBM PTNP tahun 2022, ditargetkan akan mencapai peminat 100 persen lebih tinggi dari tahun lalu yaitu sebanyak 17.593 orang,” demikian Ni Wayan Giri Adyani .

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper