Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

WHO Bilang Pandemi Covid-19 Bisa Berakhir Tahun Ini, Asal...

WHO menyatakan ada tiga langkah yang perlu dilakukan agar seluruh negara dapat keluar dari pandemi Covid-19 pada tahun ini.
Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus memberi info perkembangan situasi wabah Covi-19 di Jenewa, Swiss (24/2/2020). /Antara-Reuters
Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus memberi info perkembangan situasi wabah Covi-19 di Jenewa, Swiss (24/2/2020). /Antara-Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Memasuki tahun ketiga pandemi Covid-19, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) memberi semangat bahwa seluruh negara dapat keluar dari krisis pada tahun ini.

Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam pernyataannya pada 6 Januari 2022, menyatakan ada tiga langkah yang perlu dilakukan agar seluruh negara dapat keluar dari pandemi, salah satunya adalah pemerataan distribusi vaksin.

Menurut Tedros, dalam jangka pendek dunia dapat mengakhiri pandemi ini sambil mempersiapkan masa depan. Pada dasarnya, pandemi tidak akan berakhir sampai semua mengakhirinya.

“Untuk mengakhiri tahap akut pandemi, vaksin perlu dibagikan secara adil dan cepat dengan semua negara di dunia,” ujar Tedros.

Tedros mengaku optimis dapat mengakhiri pandemi dengan tiga langkah berikut ini.

1. Pemerataan Distribusi Vaksin

Pasokan vaksin harus didistribusi secara merata sepanjang tahun. Ia berharap jangan sampai pasokan meningkat di satu waktu saja. Sangat penting bagi negara produsen vaksin untuk menentukan waktu pengiriman sehingga negara memiliki persiapan yang memadai untuk mendistribusikan secara efektif.

2. Produksi Vaksin Secara Adil

Apabila nanti generasi berikutnya dari vaksin Covid-19 tersedia, Tedros meminta untuk dilakukan produksi secara adil. Dia melihat beberapa negara telah memiliki ketentuan atau blueprint untuk produksi vaksin yang berkualitas tinggi yang dapat diproduksi secara masal dengan cepat dan didistribusikan secara efektif.

“WHO akan terus berinvestasi di pusat pembuatan vaksin dan bekerja dengan setiap dan semua produsen yang bersedia berbagi pengetahuan, teknologi, dan lisensi,” lanjut Tedros.

3. Distribusi Alat Tes Covid-19 yang Adil

Tedros menyerukan kepada warga dunia, termasuk masyarakat sipil, ilmuwan, pemimpin bisnis, ekonom, dan guru untuk menuntut pemerintah dan perusahaan farmasi untuk berbagi alat kesehatan secara global demi mengakhiri dampak negatif dari pandemi.

“Kami membutuhkan kesetaraan vaksin, kesetaraan pengobatan, kesetaraan tes, dan kesetaraan kesehatan dan kami membutuhkan suara Anda untuk mendorong perubahan itu,” tutup Tedros.

Menurut WHO, dengan produksi vaksin global sekarang hampir 1,5 miliar dosis per bulan, pasokan tersebut cukup untuk mencapai target, yaitu 40 persen dari populasi setiap negara pada akhir tahun ini, dan 70 persen pada pertengahan tahun depan. Asalkan didistribusikan secara merata.

“Ini bukan masalah pasokan, itu masalah alokasi,” tulis WHO.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper