Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tahapan Registrasi LTMPT 2022 di portal.ltmpt.ac.id

Registrasi akun LTMPT untuk SNMPTN dapat dilakukan melalui laman portal.ltmpt.ac.id mulai pada Senin (10/1/2022) hingga 15 Februari 2022.
Laman pengumuman hasil UTBK SBMPTN/ltmpt.ac.id
Laman pengumuman hasil UTBK SBMPTN/ltmpt.ac.id

Bisnis.com, SOLO - Untuk mengikuti seleksi masuk perguruan tinggi negeri siswa kelas 12 wajib melakukan registrasi akun di Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi atau LTMPT.

Adapun masa registrasi akun LTMPT sendiri telah dibuka pada Senin, 10 Januari 2022 kemarin pukul 15.00 WIB dan akan berlangsung hingga hingga 15 Februari mendatang.

Bersamaan dengan itu, Ketua LTMPT Mochamad Ashari menyampaikan agar seluruh peserta agar tidak melakukan pendaftaran di ujung waktu.

Pihaknya mengatakan registrasi di awal akan lebih menguntungkan. Pasalnya, jika peserta mengalami kesulitan pendaftaran, masih ada cukup waktu untuk mengoreksi hingga akun registrasi berhasil dibuat.

“Jangan bergerombol di belakang karena akan merepotkan semua. Karena semua ada keterbatasan. Kalau ada satu pintu di stadion, jika semua menuju pada satu pintu yang sama pada saat bersamaan ya enggak cukup,” ujar Ashari dikutip dari kanal YouTube LTMPT Official dalam acara sosialisasi registrasi akun LTMPT pada Senin (10/1/2022).

Berkaitan dengan itu, dilansir dari situs resmi LTMPT pada Selasa (11/1/2022), berikut tahapan registrasi peserta LTMPT.

1. Pendaftaran melalui laman portal.ltmpt.ac.id.

2. Cek data LTMPT tentang informasi jumlah siswa yang memenuhi kriteria untuk mengikuti SNMPTN 2022 berdasarkan akreditasi sekolah.

3. Sekolah menentukan calon peserta berdasarkan data LTMPT dari jumlah siswa dan akreditasi di Dapodik-PUSDATIN Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau sistem pendataan pendidikan yang dikelola oleh Kementerian Agama, EMIS-Pendis.

4. Pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa yang dilakukan oleh pihak sekolah.

5. Pendaftaran SNMPTN Siswa yang masuk datanya dalam Pangkalan Data Sekolah dan Siswa melakukan pendaftaran di laman portal.ltmpt.ac.id.

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) secara resmi membuka akun pendaftaran untuk SNMPTN dan SBMPTN 2022.

6. Pilih Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan program studi (pendaftar dapat memilih paling banyak dua PTN).

7. Mengunggah portofolio (wajib bagi peserta yang memilih program studi bidang Seni dan olahraga).

8. Seleksi jalur SNMPTN berdasarkan kriteria yang ditetapkan oleh masing-masing PTN.

9. Pengumuman Hasil kelulusan SNMPTN yang dapat dilihat di laman LTMPT pada 29 Maret 2022 pukul 15.00 WIB.

10. Daftar ulang peserta di PTN tempat calon mahasiswa dinyatakan diterima dan mengikuti ketentuan PTN tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper