Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Retno Sebut Prancis Rencana Donasi Sejuta Vaksin Covid-19

Prancis akan kembali mendonasikan sejuta dosis vaksin Covid-19 untuk Indonesia.
vaksin Covid-19 jenis Pfizer dan Moderna buatan Amerika Serikat/inquirer.net
vaksin Covid-19 jenis Pfizer dan Moderna buatan Amerika Serikat/inquirer.net

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Retno Marsudi menyampaikan Prancis akan kembali mendonasikan sejuta dosis vaksin Covid-19 untuk Indonesia.

Pada hari ini, Retno Marsudi telah melakukan penandatanganan rencana aksi (plan of action/PoA) bersama Menteri Luar Negeri Prancis Jean-Yves Le Drian untuk memperdalam kemitraan strategis antara Indonesia dan Prancis 2022—2027.

Dalam salah satu pembahasan kedua diplomat tersebut, kerja sama kesehatan menjadi topik yang diimplementasikan dengan pengiriman vaksin Covid-19 ke depannya.

"Untuk vaksin, Indonesia menyampaikan apresiasi rencana tambahan dukungan vaksin sebesar 1 juta dosis dari Prancis," ujarnya dalam konferensi pers virtual, Rabu (24/11/2021).

Retno tidak mengungkap kapan 1 juta dosis vaksin Covid-19 AstraZeneca dari Prancis tiba di Indonesia.

"Sebelumnya Prancis [juga] telah memberikan dukungan 3,8 juta dosis vaksin AstraZeneca kepada Indonesia," katanya.

Di samping soal donasi vaksin, Retno dan Le Drien turut membahas rencana kerja sama kesehatan dalam bidang antisipasi pandemi selanjutnya.

"Kerja sama kesehatan akan dilanjutkan dalam konteks memperkuat arsitektur kesiapan dunia dalam menghadapi pandemi yang akan datang," kata Retno.

Dalam kesempatan sama, Le Drian menuturkan bahwa di bidang kesehatan, Prancis telah memberikan vaksin AstraZeneca sebanyak 3,8 juta dosis kepada Indonesia.

Sekadar informasi, dalam pertemuan kedua diplomat tersebut berbagai isu lainnya juga dibahas, antara lain Indo-Pasifik, multilateralisme, dan perkembangan situasi di Myanmar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper