Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Tes CAT SKD CPNS 2021, Berikut Cara Ceknya!

Para peserta CPNS 2021 dapat memeriksa pengumuman nilai SKD CPNS secara online. Ini caranya.
Sejumlah peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Gedung Serba Guna Balekota Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (1/2/2020)./ ANTARA - Adeng Bustomi
Sejumlah peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Gedung Serba Guna Balekota Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (1/2/2020)./ ANTARA - Adeng Bustomi

Bisnis.com, JAKARTA - Pengumuman hasil tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) calon Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2021 (CPNS TA 2021) kini dapat diakses melalui laman resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN). (20/9/2021)

Tes SKD CPNS 2021 yang sudah mulai dilaksanakan di beberapa instansi melakukan sejumlah perbedaan salah satunya pengumuman para peserta seleksi yang tak lagi ditayangkan pasca ujian. 

Nilai hasil ujian SKD CPNS 2021 juga tak lagi dipajang di papan pengumuman lokasi tes. Perubahan ini dilakukan dengan maksud meminimalisir kerumunan di masa pandemi Covid-19. 

Kendati demikian, para peserta CPNS 2021 masih dapat memeriksa pengumuman nilai SKD CPNS di layar monitor komputer ataupun juga melalui laman resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Berikut langkah yang perlu dilakukan untuk memeriksa nilai SKD.

  1. Membuka laman https://sertificat.bkn.go.id/
  2. Input nomor NIK KTP 
  3. Input nomor peserta yang tertera pada kertas ujian 
  4. Setelah itu akan diminta untuk memilih tipe seleksi kemudian pilih "CPNS"
  5. Klik "Unduh"
  6. Setelah itu, otomatis dokumen sertifikat nilai SKD akan terunduh dengan format file JPG

Kemudian sebagai informasi, jumlah pendaftar seleksi CPNS 2021 mengalami peningkatan dibandingkan jumlah kebutuhan PNS tahun ini, yang mencapai 8.755 orang. Mereka akan mengikuti seleksi untuk menempati kebutuhan PNS Kemendagri pada 2021 sebanyak 197 orang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper