Bisnis.com, JAKARTA -- Kementerian Kesehatan (Kemenkes) merilis Farma Plus, platform khusus berisi berbagai informasi mengenai obat-obatan, termasuk sejumlah obat yang digunakan untuk terapi pasien Covid-19. Platform tersebut bisa dikunjungi di alamat website farmaplus.kemkes.go.id.
Farma Plus menampilkan 3,5 juta obat yang tersedia di 2.132 apotek. Website tersebut menginformasikan mulai dari ketersediaan berbagai jenis obat seperti azithromycin, favipiravir, immunoglobulin, ivermectin, oseltamivir, remdesivir, serta tocilizumab.
Di dalamnya, terpapar juga data mengenai berapa jumlah obat yang tersedia di apotek-apotek yang terdaftar di Farmaplus. Beberapa apotek yang terdaftar di platform tersebut, antara lain Kimia Farma, Apotek Berkat, Watsons, Apotek K-24, Century, Apotek Generik, Aji Waras, Guardian, Lifepack, serta Mitra Keluarga.
Melalui platform tersebut, pengguna dapat melakukan pencarian secara spesifik menggunakan fitur pencarian yang berisikan lokasi provinsi dan kabupaten, serta apotek. Platform tersebut juga menyajikan informasi jumlah obat dari berbagai jenis yang tersedia di setiap apotek.
Sebagai informasi, data yang tersaji di dalam platform tersebut diperbarui secara berkala setiap hari pukul 17.00 sehingga data tidak real time.
Pengguna Farmaplus juga diminta mengonfirmasikan ketersediaan obat di masing-masing lokasi apotek. Selain itu, pembelian obat selain dari jenis multivitamin diharuskan menggunakan resep dokter.
Platform tersebut memudahkan masyarakat untuk mengakses obat-obat di tengah masih melonjaknya kasus Covid-19 di Tanah Air. Sampai dengan Sabtu (25/7/2021), terkonfirmas sebanyak 45.416 kasus positif di Tanah Air.