Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasilnya Diumumkan Besok, Ada Opsi Ini Bila Tak Lulus SNMPTN 2021

Jika diterima, pendaftaran ulang peserta yang lulus SNMPTN dapat melihat informasi tersebut di laman PTN Penerima.
Informasi terkait pengumuman hasilSeleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atauSNMPTN 2021 yang dirilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT)/Twitter-@ltmptofficial
Informasi terkait pengumuman hasilSeleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atauSNMPTN 2021 yang dirilis Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT)/Twitter-@ltmptofficial

Bisnis.com, JAKARTA - Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengingatkan para peserta Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN 2021 bahwa hasilnya akan diumumkan besok, Senin (22/3/2021).

Melalui akun Twitter @ltmptofficial, Minggu (21/3/2021) pukul 10.20 WIB, LTMPT mengatakan calon mahasiswa dapat mengakses hasil SNMPTN mulai pukul 15.00 WIB di https://pengumumansnmptn.ltmpt.ac.id dan laman mirror pengumuman atau situs di beberapa perguruan tinggi negeri.

Jika diterima, pendaftaran ulang peserta yang lulus SNMPTN dapat melihat informasi tersebut di laman PTN Penerima. Sebaliknya, bila tidak lulus, maka LTMPT memberikan kesempatan bagi calon mahasiswa untuk mengikuti Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021. Pendaftaran harus dilakukan setelah pengumuman SNMPTN 2021.

"Apabila peserta SNMPTN 2021 melakukan pendaftaran sebelum pengumuman dan lolos SNMPTN, maka keikutsertaannya di SBMPTN tidak akan diproses dan biaya seleksi yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali," kata Ketua Tim Pelaksana LTMPT Mohammad Nasih dalam surat edaran NOMOR: 07/SE.LTMPT/2021.

Seperti diketahui, SNMPTN merupakan seleksi masuk PTN berdasarkan nilai rapor atau prestasi lainnya. Pendaftaran SNMPTN tidak memiliki hubungan dengan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).

Pendaftaran SNMPTN sebelumnya dilakukan melalui laman resmi LTMPT. Siswa yang dapat mendaftar SNMPTN adalah siswa yang sudah memiliki akun LTMPT dan sudah permanen, siswa yang dinyatakan memenuhi syarat oleh sekolah, dan memiliki nilai yang lengkap di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).

Pendaftaran SNMPTN itu resmi ditutup pada Kamis (25/2/2021) atau diperpanjang sehari. Pendaftaran SNMPTN dimulai 15 Februari pukul 15.00 WIB hingga 24 Februari 2021 pukul 15.00 WIB, tetapi diperpanjang karena masih banyak siswa yang belum lakukan finalisasi.

Berdasarkan data pendaftaran SNMPTN 2021 per 23 Februari 2021 atau sehari menjelang pendaftaran ditutup, sebanyak 648.396 calon mahasiswa login, 586.404 siswa memilih program studi, 9.671 siswa upload portofolio, dan 568.330 siswa sudah finalisasi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper