Bisnis.com, JAKARTA - Hasil dari Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SNMPTN 2021 bakal diumumkan besok, Senin (22/3/2021).
Hal itu disampaikan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), melalui akun Twitter @ltmptofficial. Lembaga di bawah naungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan ini mengingatkan agar para peserta mengecek hasil itu dengan menggunakan perangkat dan koneksi internet yang stabil.
Lembaga itu juga berharap hasilnya akan menjadi motivasi untuk menjadi pelajar yang lebih baik dan berkontribusi nyata bagi Indonesia.
"Pastikan siswa menggunakan perangkat & koneksi yang stabil ya! Semoga hasil yang diterima dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk menjadi individu yang lebih baik dan memberikan kontribusi nyata bagi bangsa. Tetap semangat dan selamat berjuang, Calon Mahasiswa Indonesia!" demikian tulis akun Twitter itu, Sabtu (20/3/2021) 11.41 WIB.
Lembaga tersebut menyatakan bahwa pengumuman SNMPTN 2021 itu sudah bisa dicek besok mulai pukul 15.00 WIB melalui laman resmi LTMPT.
Seperti diketahui, SNMPTN merupakan seleksi masuk PTN berdasarkan nilai rapor atau prestasi lainnya. Pendaftaran SNMPTN tidak memiliki hubungan dengan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN).
Baca Juga
Pendaftaran SNMPTN sebelumnya dilakukan melalui laman resmi LTMPT. Siswa yang dapat mendaftar SNMPTN adalah siswa yang sudah memiliki akun LTMPT dan sudah permanen, siswa yang dinyatakan memenuhi syarat oleh sekolah, dan memiliki nilai yang lengkap di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS).
Pendaftaran SNMPTN itu resmi ditutup pada Kamis (25/2/2021) atau diperpanjang sehari. Pendaftaran SNMPTN dimulai 15 Februari pukul 15.00 WIB hingga 24 Februari 2021 pukul 15.00 WIB, tetapi diperpanjang karena masih banyak siswa yang belum lakukan finalisasi.