Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Rundown Debat Publik Pilkada Solo 2020, Gibran-Teguh Vs Bajo!

Rapat yang digelar KPU dan Bawaslu Solo beserta kontestan pada Rabu (4/11/2020) malam, telah menyepakati konsep acara, mekanisme debat dan rundown atau urutan acara.
Bakal calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka (kiri) dan bakal calon Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa (kanan) memberikan keterangan kepada Wartawan saat berada di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan, Solo, Jawa Tengah, Jumat (17/7/2020). Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa resmi mendapat rekomendasi PDI Perjuangan untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo pada Pilkada serentak Desember mendatang. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Bakal calon Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka (kiri) dan bakal calon Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa (kanan) memberikan keterangan kepada Wartawan saat berada di kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan, Solo, Jawa Tengah, Jumat (17/7/2020). Gibran Rakabuming Raka dan Teguh Prakosa resmi mendapat rekomendasi PDI Perjuangan untuk maju sebagai bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo pada Pilkada serentak Desember mendatang. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

Bisnis.com, JAKARTA - Putra sulung Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka yang maju pada Pilwakot Solo bersama Teguh Prakosa akan menjalani debat perdana di Sunan Hotel, Jumat (6/11/2020) malam, pukul 19.00 WIB.

Gibran dan Teguh Prakosa akan menghadapi lawannya, Bagyo Wahyono dan FX Suparjo. Rapat yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Solo bersama Bawaslu Solo beserta kontestan pada Rabu (4/11/2020) malam, telah menyepakati konsep acara, mekanisme debat dan rundown atau urutan acara.

Secara keseluruhan debat publik tahap I Pilkada Solo yang akan dimoderatori Eva Wondo dan Wahyu Wiwoho dibagi menjadi delapan segmen.

KPU Solo bersama dengan Metro TV mengalokasikan waktu 11 menit 25 detik untuk masing-masing segmen.

Berikut segmentasi debat publik yang disepakati bersama masing-masing kontestan Pilkada Solo 2020:

1. Pembukaan

2. Pengenalan paslon, profil dan aturan main debat

3. Pemaparan visi, misi dan progam unggulan paslon

4. Debat 1: Pertanyaan dari tim penyusun materi kepada paslon oleh moderator dengan tema persoalan atau problematika daerah

5. Debat 2: Pertanyaan dari tim penyusun materi kepada paslon oleh moderator dengan tema pelayanan kepada masyarakat. Mulai ada saling sanggah.

6. Debat 3: Pertanyaan dari masyarakat kepada paslon dalam bentuk video. Ada dua penanya.

7. Debat 4: Tanya jawab antar pasangan calon tentang penajaman visi, misi dan progam unggulan masing-masing

8. Debat 5: Tanya jawab antar pasangan calon dengan tema kebijakan dan strategi penanganan, pengendalian Covid-19

Adapun, KPU Solo telah menggandeng lima panelis atau tokoh untuk menjadi tim penyusun materi debat.

Mereka telah menyusun materi atau daftar pertanyaan untuk ditanyakan moderator kepada masing-masing cawali-cawawali Solo. Pertanyaan pra panelis tersebut merujuk tiga tema utama yaitu problematika kota, pelayanan publik dan penanganan Covid-19.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Kurniawan
Sumber : JIBI
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper