Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PDIP dan Gerindra Kerja Sama di Pilkada Medan 2020

“PDIP bekerja sama dengan seluruh partai koalisi dari gelombang 1-3, maka kami umumkan sementara ini yang terbanyak kerja sama adalah dengan Golkar dan yang tersedikit dengan PKS,” kata Hasto.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. JIBI/Bisnis-Nancy Junita
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. JIBI/Bisnis-Nancy Junita

Bisnis.com, JAKARTA – PDIP dan Partai Gerindra kerja sama dalam Pilkada Kota Medan 2020. PDIP resmi mengusung Bobby Nasution sebagai calon wali kota dan kader Gerindra Aulia Rahman sebagai calon wakil wali kota.

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, Selasa (11/8/2020), mengungkap alasan mengsung kader Gerindra Aulia di Pilkada 2020,

Menurut dia, Aulia adalah sosok muda, punya pengalaman sebagai anggota DPRD di Kota Medan, sehingga memahami bagaimana kehendak dan aspirasi masyarakat.

Aulia Rahman diusung oleh Gerindra, sehingga PDIP menegaskan bahwa berkomitmen untuk membangun persaudaraan lewat kerja sama antarpartai politik.

Saat ditanya apakah hal itu terkait Pilpres 2024, Hasto mengatakan saat ini konsentrasi PDIP adalah bagaimana menjadikan kepercayaan rakyat kepada partai, sehingga bisa memenangkan pemilu dua kali berturut-turut, dijadikan modal dasar untuk mempersiapkan Pilkada 2020 dengan sebaik-baiknya.

“PDIP bekerja sama dengan seluruh partai koalisi dari gelombang 1-3, maka kami umumkan sementara ini yang terbanyak kerja sama adalah dengan Golkar dan yang tersedikit dengan PKS,” kata Hasto usai pengumuman gelombang ketiga 75 calon kepala daerah yang diusung PDIP di Pilkada Serentak 2020

“Kami akan umumkan konfigurasi kerja sama dengan seluruh parpol setelah diumumkan pada gelombang 4,” tukasnya.

Dikatakan, pilkada jadi momentum konsolidasi seluruh kader-kader  partai untuk menyatukan seluruh gerak langkah dalam mempersiapkan momentum pemilu 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper