Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bantu Masyakarat Adaptasi New Normal, Trenggalek Bikin Aplikasi untuk Pedagang

Bupati Trenggalek Moch Nur Arifin mengatakan, meskipun dihadapkan dengan pandemi, transaksi harus tetap berjalan. Pemerintah Daerah harus bisa melihat peluang mana yang saling membutuhkan.
Praktik Baik Dalam Pencegahan dan Penanganan COVID-19 di Kabupaten Trenggalek
Praktik Baik Dalam Pencegahan dan Penanganan COVID-19 di Kabupaten Trenggalek

Bisnis.com, JAKARTA – Trenggalek menjadi salah satu pemenang lomba inovasi daerah terkait dengan adaptasi kebiasaan baru yang digelar Kementerian Dalam Negari (Kemendagri). Salah satu inovasinya adalah membuat aplikasi bagi para pedagang di pasar.

Bupati Trenggalek Moch Nur Arifin mengatakan, meskipun dihadapkan dengan pandemi, transaksi harus tetap berjalan. Pemerintah Daerah harus bisa melihat peluang mana yang saling membutuhkan.

“Kami bekerja sama dengan bank yang butuh nasabah, untuk melakukan CSR dan bikin aplikasi yang mengumpulkan semua pedagang dalam satu lapak online. Ojek lokal juga dibikinkan aplikasi lokal supaya bisa antar jemput belanjaan itu,” jelasnya, Selasa (14/7/2020).

Dengan gerakan tersebut, ketika aplikasi ojek daring di kota besar seperti Jakarta sedang lesu, aplikasi ojek daring di Trenggalek mengalami kenaikan pengunduhan sebanyak enam kali lipat dan pendapatan naik tiga kali lipat.

“Kuncinya menemukan kepentingan stakeholder,” kata dia.

Plt Dirjen Bina Adminstrasi Kewilayahan Mendagri Safrizal menjelaskan, lomba tersebut adalah prakondisi, dalam rangka memberikan edukasi bagaimana hidup di zaman pandemi. Tindak lanjutnya agar pemda mentransformasi dan mengedukasi video yang sudah dibuat ke masyakarat.

“Ini baru video prakondisi, belum lomba penerapannya. Tujuan utama tetap edukasi, harapannya dengan edukasi yang semakin baik, rakyat memperoleh pengetahuan yang lebih baik,” katanya.

Ke depan, Kemendagri akan membuat lomba lanjutan terkait penerapannya. Lomba tersebut harapannya bisa dilakukan pada September dan Oktober.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Editor : Mutiara Nabila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper