Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

DPR: TKA China Masih Berpotensi Sebarkan Covid-19 di Indonesia

Masuknya tenaga kerja asal China di masa pandemi Covid-19 dinilai membahayakan bagi kesehatan masyarakat di Indonesia.
John Andhi Oktaveri
John Andhi Oktaveri - Bisnis.com 18 Juni 2020  |  18:55 WIB
DPR: TKA China Masih Berpotensi Sebarkan Covid-19 di Indonesia
Ilustrasi-Tenaga kerja asal China yang dipekerjakan di Kawasan Industri Morowali. - Bisnis/David Eka Issetiabudi.

Bisnis.com, JAKARTA - Anggota Komisi IX DPR Saleh Partaonan Daulay mengingatkan bahaya menerima para tenaga kerja asing (TKA) asal China terkait penyebaran virus Covid-19.

“Saya tetap menolak masuknya TKA asal China ke Indonesia di masa pandemi ini. Pasalnya, penyebaran Covid-19 masih saja meningkat,” ujar Saleh, Kamis (18/6/2020).

Saleh menambahkan bahwa jumlah sekitar 500 TKA dari China sangat rentan membawa virus Covid-19 ke dalam negeri.

Saleh juga mempertanyakan keahlian para TKA China. Selama keahlian tenaga lokal masih ada sebaiknya tak perlu mendatangkan TKA China, ujar Saleh.

“Bila hanya pekerjaan biasa mestinya dipercayakan saja pada tenaga lokal. Dengan begitu, investasi asing bisa dirasakan dampaknya bagi masyarakat,” ujar Saleh.

Saleh menekankan soal penggunaan tenaga kerja asing di Indonesia.

“Kan, tidak elok jika investor dapat banyak. Mereka sudah mendapatkan izin eksplorasi sumber daya alam kemudian membawa tenaga kerja sendiri dan hasil produksinya di bawa ke negaranya,” katanya.

Menurut Saleh persoalan ketenagakerjaan di Indonesia masih perlu perhatian khusus. Akibat merebaknya Covid-19, banyak perusahaan yang terpaksa mem-PHK karyawannya, kata Wakil Ketua Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) tersebut.

Politisi PAN itu juga mengkritisi jumlah pekerja terkena PHK yang mencapai jutaan orang. Pemerintah, ujar Saleh, harus memberi perhatian lebih dengan menyediakan lapangan kerja baru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

TKA China covid-19
Editor : Saeno

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top