Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Corona DKI: Pasien Positif Bertambah 79 dan Meninggal 11 Orang

Terjadi peningkatan yang cukup signifikan pasien positif dan meninggal virus Corona di DKI Jakarta.
Peta kasus Covid-19di DKI Jakarta/www.corona.jakarta.go.id
Peta kasus Covid-19di DKI Jakarta/www.corona.jakarta.go.id

Bisnis.com, JAKARTA - Pasien positif virus Corona (Covid-19) di Jakarta mengalami kenaikan cukup berarti dalam sehari terakhir. Jika pada Jumat (27/3/2020) sore kemarin jumlahnya berada di angka 524 orang, per hari ini, Sabtu (28/3/2020), meningkat menjadi 603 pasien. Atau terjadi 79 penambahan kasus pasien positif.

Jumlah tersebut merupakan lansiran laman resmi yang dimiliki Pemerintah Provinsi DKI Jakarta: corona.jakarta.go.id.

Dari angka di atas, sebanyak 364 pasien dirawat di sejumlah rumah sakit Ibu Kota. Sedangkan 134 lainnya, melakukan isolasi mandiri. Dan, yang meninggal mengalami kenaikan cukup berarti. Jika Jumat kemarin jumlah pasien yang meninggal akibat virus ini "hanya" 51 orang, kini jumlahnya bertambah 11 orang. Alias menjadi 62 orang.

Di sisi lain, terjadi juga peningkatan cukup berarti dari pasien yang sembuh. Jika kemarin hanya 31 orang, kini jumlahnya meningkat 12 orang menjadi 43 pasien.

Berikut ini hasil pantauan kasus COVID-19 di Jakarta per 28 Maret 2020, pukul 08.00 WIB:

Jumlah kasus menunggu hasil: 532
Jumlah kasus positif di titik kelurahan: 388
Jumlah kasus positif (lokasi belum diketahui) : 215
Jumlah kasus positif: 603
Jumlah total kasus keseluruhan: 1.134

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Andya Dhyaksa
Editor : Andya Dhyaksa
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper