Bisnis.com, JAKARTA – Sejumlah agenda digelar pada Selasa (11/2/2020), di antaranya adalah rilis laporan survei penjualan eceran dan rapat kabinet paripurna.
Berikut serangkaian agenda hari ini seperti dilansir dari Bloomberg.
Agenda Pemerintah & Swasta:
• Kementerian Perdagangan akan menerbitkan studi tentang prospek perdagangan dan ekonomi 2020 pada pukul 09.00 WIB.
• Standard Chartered Bank Indonesia dijadwalkan mengadakan media briefing tentang prospek ekonomi pada pukul 09.30 WIB.
• Sesi hearing oleh Komisi IV DPR dengan Direktur Jenderal tanaman perkebunan dan Direktur Jenderal sarana dan prasarana pertanian Departemen Pertanian pada pukul 10.00 WIB.
Baca Juga
• Kantor pajak akan menggelar jumpa pers tentang isu-isu terkini pada pukul 13.00 WIB.
• Presiden Joko Widodo akan mengadakan rapat kabinet paripurna pukul 13.00 WIB, yang dihadiri Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Pandjaitan.
• Sesi hearing tentang prospek investasi sektor batu bara dan pertambangan pada pukul 13.00 WIB, yang akan dihadiri Direktur Jenderal Mineral dan Batu Bara Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral Bambang Gatot Ariyono.
• Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) akan meluncurkan peta bencana digital pada pukul 13.30 WIB.
• Menko Luhut dijadwalkan juga akan menghadiri rapat koordinasi mengenai pariwisata pada pukul 17.00 WIB.
• Bank Indonesia (BI) akan merilis laporan survei penjualan eceran bulan Desember.
• Kementerian Keuangan menargetkan untuk menghimpun Rp7 triliun dari lelang obligasi syariah yang jatuh tempo Agustus 2020, Januari 2022, Oktober 2024, dan April 2043.