Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Santri Ingin Kuliah di Al-Azhar Kairo? Ini Penjelasannya

Kementerian Agama membuka peluang kepada para santri untuk kuliah di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir melalui Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB).
Santri dan ulama NU/Antara
Santri dan ulama NU/Antara

Bisnis.com, JAKARTA--Kementerian Agama membuka peluang kepada para santri untuk kuliah di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir melalui Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB).

Hal ini diungkapkan oleh Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kamaruddin Amin dalam Rakor Pengelola PBSB Kanwil Kemenag Provinsi se-Indonesia, di Bekasi.

Sejak dimulai pada 2005, PBSB hanya

difokuskan untuk memberi akses para santri kuliah di sejumlah perguruan tinggi ternama di Indonesia. Kamaruddin menilai sudah saatnya akses pendidikan S1 bagi santri pondok pesantren diperluas hingga perguruan tinggi luar negeri, yakni Universitas Al-Azhar Kairo.

Kamaruddin menyoroti minimnya minat kalangan umum yang memilih beasiswa ke perguruan tinggi berbahasa Arab, seperti Mesir, Saudi Arabia, Maroko, Yordania dan lain sebagainya.

“Oleh karenanya, kita akan coba kembangkan PBSB ini bagi santri pondok pesantren. Saya rasa akan banyak peminatnya,” ujar Kamaruddin dikutip dari laman resmi Kemenag, Rabu (6/3/2019).

PBSB di Universitas Al Azhar Kairo akan dimulai tahun ini. Kamaruddin berharap, beasiswa S1 ini akan menjadi pemicu untuk jenjang S2 dan S3.

“Kalau beasiswa ini terealisasi, maka problem kelangkaan mahasantri kita di perguruan tinggi berbahasa Arab akan teratasi,” katanya.

Bukan semata sebagai pengembangan, lanjut Kamaruddin, PBSB di Universitas Al Azhar Kairo ini sekaligus dalam rangka internasionalisasi lembaga pendidikan Islam yang menjadi salah satu visi Kemenag melalui Ditjen Pendidikan Islam.

“PBSB ini sangat relevan dengan keinginan untuk menjadikan Indonesia sebagai pusat peradaban dunia Islam, juga sebagai destinasi studi Islam dunia,” katanya.

Selanjutnya, dia berharap sosialisasi program ini ke depan harus dapat dioptimalkan. Selama ini, PBSB lebih banyak dikenal di kalangan santri dan pesantren.

“Ke depan, PBSB beserta profil alumni berprestasi perlu juga dikenalkan di kalangan menengah ke atas."


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper