Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Jumlah Peluru Nyasar di DPR Bertambah, Polisi Cek Temuan Berikutnya

Polda Metro Jaya akan melakukan pemeriksaan menyeluruh di Gedung DPR RI terkait kasus "peluru nyasar".
Aziz Rahardyan
Aziz Rahardyan - Bisnis.com 17 Oktober 2018  |  20:52 WIB
Jumlah Peluru Nyasar di DPR Bertambah, Polisi Cek Temuan Berikutnya
Polisi melakukan olah TKP di depan ruangan yang terkena tembakan peluru di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (17/10/2018). Polisi menyatakan peluru yang mengenai dua ruangan anggota DPR Vivi Sumantri Jayabaya dan Totok Daryanto merupakan rentetan peristiwa yang terjadi pada Senin (15/10). - ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

Bisnis.com, JAKARTA — Polda Metro Jaya akan melakukan pemeriksaan menyeluruh di Gedung DPR RI terkait kasus "peluru nyasar".

Kombes Pol Argo Yuwono, Kabid Humas Polda Metro Jaya mengungkapkan pada Rabu (17/10/2018), bahwa tim gabungan Dit Krimum Polda Metro Jaya, Labfor dan Inafis Polri, beserta Polres Jakarta Pusat akan menyisir gedung DPR untuk melihat adanya proyektil lain yang belum diketahui.

"Tadi sudah kita sisir, nanti apakah ada temuan berikutnya atau tidak, kalau ada kita cek. Kita kan belum lihat di sana," ujar Argo.

Selanjutnya pihak kepolisian akan memeriksa apakah 3 proyektil yang ditemukan hari ini sejenis dengan peluru yang ditembakkan pistol Glock-17 yang telah diamankan Polda Metro Jaya.

"Tentunya kita serahkan ke labfor. Uji labfor akan dilakukan besok, bukan hari ini," jelas Argo.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah mengamankan IAW dan RMY sebagai tersangka kasus "peluru nyasar" gedung DPR RI. Keduanya belum resmi menjadi anggota Perbakin sehingga belum memiliki izin menggunakan senjata.

Keduanya pun dianggap belum terbiasa memegang senjata, sehingga kelalaian mereka memodifikasi pistol Glock-17 saat berlatih tembak reaksi cepat mengakibatkan tembakan mereka mengarah ke atas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

peluru nyasar Gedung DPR
Editor : Rustam Agus

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top